SuaraBekaci.id - Gaston Salasiwa, salah satu pemain keturunan Indonesia di Belanda saat ini berstatus tanpa klub. Pemain berdarah Maluku itu baru dilepas oleh klub lamanya, FC Den Bosch.
Dinukil dari laporan Klik Nieuws, Rabu (12/1/2022), Gaston tak diperpanjang kontraknya oleh klub Belanda itu per Desember tahun lalu.
Tidak disebutkan alasan FC Den Bosch memilih untuk tidak memperpanjang kontrak pemain yang berposisi sebagai gelandang itu.
Akan tetapi pihak klub mengucapkan rasa terima kasihnya kepada komitmen dan perjuangan Gaston selama membela FC Den Bosch. Pihak klub juga mendoakan karier Gaston lebih sukses di masa depan.
Gaston Salasiwa sendiri dari data Transfermarkt memiliki nilai pasar yang tidak terlalu mahal. Pemain yang pernah membela Almere City ini hanya berbandrol 150 ribu euro atau setara Rp 2.5 miliar.
Nilai ini setara dengan nilai pasar salah satu pemain asing Arema FC, Renshi Yamaguchi.
Dibanding dengan Mesut Ozil yang memiliki nilai mencapai 3,7 juta euro atau sekitar Rp 64,31 miliar, nilai Gaston tentu bisa lebih masuk akal untuk Rans Cilegon FC.
Apalagi, Gaston termasuk pemain yang bisa ditempatkan di sejumlah posisi. Selain sebagai gelandang bertahan, pemain 33 tahun itu juga bisa menjadi seorang full back kiri.
Beberapa waktu lalu, saat masih membela Almere City, Gaston juga sempat dirumorkan akan direkrut Madura United.
Baca Juga: 3 Eks Real Madrid Pernah Main di Indonesia, Ozil Menyusul?
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar