SuaraBekaci.id - Pelatih timnas Indonesia asal Korsel, Shin Tae-yong menjadi bintang tamu di kanal Youtube, Deddy Corbuzier, Selasa (11/1/2022).
Di Podcast berjudul " Shin Tae Yong Exclusive di Close The Door " itu, pelatih Shin mendapat sejumlah pertanyaan dari Deddy Corbuzier.
Pertanyaan mulai dari soal timnas Indonesia, pemain timnas, hingga ke masalah di luar lapangan hijau diajukan Deddy kepada pelatih Shin.
Salah satu media Korsel, Xsportsnews juga menyoroti kedatangan Shin Tae-yong ke kanal Youtube Deddy. Salah satu hal yang paling disoroti oleh media Korsel itu ialah soal masa depan pelatih Shin di Indonesia.
Saat ditanya oleh Deddy terkait masa depannya, pelatih Shin menyebut bahwa ia belum memiliki rencana apapun setelah kontraknya di Indonesia berakhir pada 2023.
"Direktur Shin mengatakan bahwa dia belum memikirkan rencana setelah 2023. Saat ini, dia sedang memikirkan perkembangan timnas Indonesia," tulis media Korsel tersebut.
Media Korsel itu juga mengangkat aktivitas Shin Tae-yong setelah perhelatan Piala AFF 2020.
"Pelatih Shin mengatakan bahwa dirinya sedang menikmati kehidupan di Indonesia, khususnya di Bali. Ia sering berkunjung ke Bali untuk berlibur. Ia bahkan mengatakan ingin menetap di Bali,"
Shin Tae-yong di kanal Youtube Deddy Corbuzier juga sempat mengutarakan tekadnya membawa timnas Indonesia juara di Piala AFF U-23 di Kamboja pada Februari nanti.
Baca Juga: Park Se Wan dan Song Geon Hee Dikonfirmasi Bintangi Drama Korea 'Ultimate Weapon Alice'
"Saya menargetkan juara (Piala AFF U-23 2022) meski pemain abroad, seperti Elkan (Baggott), Egy (Maulana Vikri), Witan (Sulaeman) dan Asnawi (Mangkualam) tidak bisa dipanggil,” ucap pelatih asal Korea Selatan itu.
"Untuk piala AFF U-23 memang fokusnya untuk pemain U-23 yang saat ini bermain di Liga Indonesia," tambahnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi