SuaraBekaci.id - Jalur Pantura yang menghubungkan Bekasi-Karawang terputus karena terendam banjir pada Minggu (21/2/2021). Kendaraan tidak dapat melintas di jalur tersebut karena arus air yang deras.
Kondisi Jalur Pantura di Kabupaten Bekasi terendam banjir dengan arus deras yang membuat akses Bekasi-Karawang terputus itu juga dibagikan akun @cikarangviral.
Pada keterangan video tersebut disampaikan bahwa Tim Satuan brimob Batalyon D Pelopor dan Tim SAR warga setempat melakukan evakuasi warga di Jalur Pantura,Jalan Rengasbandung, Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi.
Perekam video tersebut juga menyampaikan bahwa saat itu tengah dilakukan proses evakuasi.
Baca Juga: 100.532 Warga Jadi Korban Banjir Bekasi
"Evakuasi masyarakat dengan tambang besar, jalur pantura Bekasi Karawang putus total, ketinggian jalan yang arah dari Karawang ke Jakarta kurang lebih ketingian 1,5 meter tidak bisa dilalui dan arus tinggi," kata seorang pria dalam video tersebut.
Kasat Lantas Polres Metro Bekasi AKBP Ojo Ruslani membenarkan peristiwa jalur pantura akses Bekasi-Karawang terputus.
"Kejadian itu mulai tadi pagi itu akibat Sungai Cibeet yang berasal dari daerah lamban sari, karena di situ kiri kanannya daerah sawah, sawah lebih tinggi dari jalan, maka dengan bertambahnya debit air maka meluap ke jalan," kata Ojo pada Senin malam.
Ojo mengatakan, terdapat dua titik banjir luapan Kali Cibeet yang menyebabkan akses Bekasi Karawang terputus. Pertama Cimareleng dan Cibuntu.
"Cibuntu sudah dapat dilalui oleh mobil besar, bus besar boleh, truk besar boleh. Motor alternatifnya silahkan menuju Kali Malang baik dari arah Karawang menuju ke barat (Bekasi) maupun yang datang dari Bekasi mau ke Karawang," katanya.
Baca Juga: Rumah Sakit Islam Karawang dan RS Bayukarta Kebanjiran
Pihaknya telah memasang penunjuk jalan agar pengendara mengetahui ada luapan air ke jalan.
"Semua kendaraan diputar balik yang tidak bisa lewat, untuk saat ini kendaraan yang memiliki ban besar dan bus sudah bisa, motor masih belum bisa. Alternatifnya untuk mobil masuk ke Tol Karawang Barat dari arah Karawang, kalau dari arah Bekasi masuk ke Tol Cibatu, untuk motor lewat kali malang," katanya.
Berita Terkait
-
BisKita Trans Wibawamukti Siap Meluncur, Organda Bekasi Minta Rem Darurat
-
Belum Ada yang Teridentifikasi, RS Polri Kumpulkan Sampel Jenazah Korban Kebakaran Pabrik di Bekasi
-
Kebakaran Hebat Pabrik di Bekasi, Saksi Ceritakan Momen Mencekam: Teman Saya Jadi Korban
-
Detik-detik Penggerebekan Markas Judol di Bekasi: 10 Pegawai Komdigi Tersangka
-
Putus Sekolah karena Biaya? Kartu Bekasi Maju BN Holik Janjikan Pendidikan Gratis
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Pilgub Jabar: Warga Kota Bekasi Dibayar 200 Perak Lipat dan Sortir Kertas Suara
-
Review Airpods Pro: Headset Super Canggih yang Cocok untuk HP Apa Saja
-
Daftar Nama Korban Luka dan Hilang Akibat Kebakaran Hebat Pabrik di Bekasi
-
Publikasi BRI: Ekspansi Bisnis UMKM pada Triwulan III 2024 Melambat
-
Debat Pilkada Bekasi: BN Holik-Faizal Dorong Kolaborasi Industri untuk Kesejahteraan Warga