SuaraBekaci.id - Lokasi pesta Raffi Ahmad terkuak. Polisi sempat menduga pesta Raffi Ahmad dilaksanakan di Jalan Prapanca, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Tapi, dugaan tersebut meleset. Polisi menyebut bahwa Raffi Ahmad dan rekan-rekan selebritinya hadir dalam pesta di rumah milik Sean Galael. Lokasinya berada di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.
Diduga, Raffi bersama artis dan pejabat itu hadir untuk merayakan ulang tahun ayah Sean, Ricardo Galael yang merupakan bos KFC.
Hal itu disampaikan oleh Kapolsek Mampang Prapatan Kompol Sujarwo saat dikonfirmasi wartawan, Kamis (14/1/2021). Dia memastikan bahwa pesta tersebut digelar di rumah pribadi bukan di kafe.
"Yang punya acara itu anaknya (Sean) atau bapaknya," kata Sujarwo.
Menurut Sujarwo, pihaknya pun telah menemui pemilik rumah untuk mengklarifikasi terkait acara tersebut. Selain itu, juga mengklarifikasi terhadap beberapa orang sekitar lokasi.
Adapun, berdasar keterangan warga sekitar mengaku hanya sedikit tamu yang terlihat hadir.
"Yang pasti dari pihak kepolisian tidak ada menerima pemberitahuan dan tidak mengeluarkan izin," ujarnya.
Raffi sebelumnya terpantau berpesta bersama artis lain pada Rabu (13/1/2021) malam. Bahkan acara tersebut diduga turut dihadiri Komisaris Pertamina Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.
Baca Juga: Polisi Segera Panggil Pemilik Rumah Lokasi Pesta Raffi Ahmad cs
Perilaku Raffi itu pun akhirnya menuai banyak komentar miring dari masyarakat. Khususnya warganet yang menyayangkan ulah Raffi membuat kerumunan tanpa protokol kesehatan 3M.
Padahal, Raffi baru saja menjalani vaksinasi Covid-19 bersama presiden. Bahkan Istana menyebut Raffi adalah perwakilan dari kaum milenial yang ditunjuk negara untuk menjadi panutan menyukseskan program vaksinasi Covid-19 sekaligus menyebarkan pesan protokol kesehatan 3M.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
Terkini
-
Ini Penyebab Penyakit Campak di DKI Jakarta Belum Hilang
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura