Daerah Merak Macet Parah, Penumpukan Pemudik Terjadi di Terminal Bekasi

Kepala Terminal Bekasi, Hermawan mengatakan, penumpukan terjadi akibat bus yang seharusnya mengangkut para penumpang di Terminal Bekasi sempat tertahan di Pelabuhan Merak.

Galih Prasetyo
Minggu, 07 April 2024 | 14:59 WIB
Daerah Merak Macet Parah, Penumpukan Pemudik Terjadi di Terminal Bekasi
Daerah Merak Macet Parah, Penumpukan Pemudik Terjadi di Terminal Bekasi [Suara.com/Mae Harsa]

Hermawan mengatakan, hari ini memang diprediksi menjadi puncak arus mudik Lebaran 2024. Peningkatan pemudik yang berangkat dari Terminal Bekasi juga sudah mulai terlihat sejak kemarin, Sabtu (6/4/2024).

“Dari kemarin sampai tadi pagi, tercatat ada 4 ribu lebih yang berangkat dari terminal bekasi. Sementara normalnya kita berangkatkan sekitar 500 orang,” jelasnya.

Sementara itu, sejauh ini penumpang yang berangkat dari Terminal Bekasi didominasi oleh pemudik tujuan Sumatera dan Priangan.

“Priangan seperti Tasik dan Bandung. Sementara untuk wilayah Sumatra di dominasi tujuan Padang dan Palembang,” ucap Hermawan.

Baca Juga:Pemudik Motor Wajib Waspada! Banyak Jalan Berlubang di Kabupaten Bekasi

Kontributor : Mae Harsa

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini