SuaraBekaci.id - Pelaku begal tewas diamuk massal di Kampung Kedaung Meramat Mundu, Tambun, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Pelaku sebelumnya berencana untuk begal motor dari seorang tukang ojek pangkalan.
Indra Sofyan, pengemudi ojek pangkalan yang jadi sasaran begal mengatakan bahwa pelaku berupaya untuk merampok motor miliknya.
Diceritakan Indra seperti dikutip dari Bekasi24jam--jaringan Suara.com, pelaku awalnya naik dari Stasiun Tambun.
Kepada Indra, pelaku mengaku dari Jakarta. Pelaku kemudian minta diantarkan ke Kampaung Kedaung Keramat Mundu.
Baca Juga:Duel Lawan Begal, Pedagang Cilok Terkapar di Rumah Sakit
Indra pun tanpa curiga mengantarkan pelaku. Di tengah perjalanan saat melintas di TPU Mangunjaya, pelaku menjatuhkan sandal miliknya.
Pelaku kemudian meminta Indra menghentikan motornya. Saat kembali mengambil sandal yang terjatuh, pelaku kemudian todongkan senjata tajam ke Indra.
"Setelah mengambil sandal pelaku naik ke motor lagi, dan menodongkan senjata tajam ke pinggang saya," kata Indra.
Pelaku meminta Indra untuk turun dari motor. Indra melawan dengan menghadang motor dan berteriak meminta tolong warga.
Warga pun berbondong-bondong menolong Indra. Pelaku begal sempat ceburkan diri diri dan sembunyi di pinggir kali.
Baca Juga:Begal Beraksi di Labuhan Deli, Seorang Mahasiswa Asal Riau Tewas
Nahas, pelaku berhasil ditangkap dan tewas dihakimi oleh massa di lokasi kejadian. Kasus ini tengah ditangani oleh Polsek Tambun.