SuaraBekaci.id - Jajaran Polres Metro Bekasi tengah melakukan penyelidikan aksi pembegalan terhadap seorang karyawati di Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi. Peristiwa ini terjadi ketika korban hendak berangkat kerja menuju kawasan industri MM2100, Cikarang, Jawa Barat.
Kasie Humas Polres Metro Bekasi Kompol Hotma Sitompul mengatakan, sejauh ini pihaknya belum menerima laporan apapun dari korban, lantaran korban masih dalam perawatan.
"Iya itu percobaan perampasan kendaraan bermotor, saat ini korban masih menderita sakit jadi belum membuat laporan polisi," katanya.
Meski belum melaporkan kejadian itu, Hotma menyebut pihaknya akan tetap melakukan penyelidikan dengan membentuk tim gabungan dari Polres Metro Bekasi dan Polsek Setu.
Baca Juga:SADIS! Punggung Dan Ketiak Karyawati Di Bekasi Rusak Dibacok Begal 3 Kali
Sementara, Hotma menerangkan saat kejadian korban sempat berteriak dan langsung dihampiri sekuriti setempat. Sehingga, pelaku tidak berhasil membawa motor korban.
“Jadi kendaraan korban belum sempat dibawa kabur pelaku, karena korban berteriak dan ada sekuriti yang menolong kemudian pelaku kabur," ujarnya.
Namun, akibat kejadian itu korban mengalami luka bacok senjata tajam. Dugaan sementara, pelaku begal tersebut berjumlah dua orang.
"Kita sudah mengidentifikasi kendaraan pelaku dan pelakunya, saat ini kita sedang melakukan pengejaran," ucap Hotma.
Sebelumnya, aksi pembegalan itu viral melalui laman Instagram @lensa_berita_jakarta. Terlihat korban karyawati di Kabupaten Bekasi itu mengalami luka bacok pada bagian punggung.
"Dibacok sebanyak tiga kali di bagian punggung bawah ketiak," tulis akun itu.
Berdasar keterangan akun tersebut, peristiwa pembegalan ini terjadi pada Rabu (7/6/2023) sekitar pukul 05.10 WIB. Di tengah perjalanan tepatnya di jembatan Cikarageman korban dipepet oleh pelaku.
"Kemudian didorong dan dibacok," ungkapnya.
Susi sempat berteriak meminta tolong kepada sekuriti di sekitar lokasi. Sampai pada akhirnya pelaku panik melarikan diri.
Kontributor: Mae Harsa