Update Kasus Mayat Dicor di Bekasi, Satu Korban Ditemukan dengan Kondisi Seperti Ini

Pihak kepolisian saat ini juga masih dalam proses penyelidikan lebih lanjut untuk mengungkap kasus ini termasuk soal motif pelaku.

Galih Prasetyo
Rabu, 01 Maret 2023 | 14:37 WIB
Update Kasus Mayat Dicor di Bekasi, Satu Korban Ditemukan dengan Kondisi Seperti Ini
Rumah di Kavling Nusantara, Bekasi Timur, Kota Bekasi, Jawa Barat yang jadi TKP pembunuhan (Suara.com/Danan Arya)

SuaraBekaci.id - Kasus mayat dicor di Bekasi, Jawa Barat menyita perhatian publik. Dari laporan terbaru, satu dari dua korban yang dicor oleh pelaku ternyata tidak menggunakan busana.

Menurut keterangan dari Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Hengki, salah satu korban ditemukan dalam kondisi tidak memakai celana dalam. 

"Tidak full (tanpa busana), hanya (tidak) menggunakan pakaian dalam (celana dalam). Satu korban saja," ucap Kombes Hengki kepada awak media, Rabu (1/3/2023).

Kombes Hengki juga menjelaskan bahwa hubungan antara korban dengan terduga pelaku. Menurut Hengki, korban dan terduga pelaku adalah teman sewaktu SMP.

Baca Juga:Tampang Kurus Ecky Listiantho Pemutilasi Angela, Tertunduk Lesu Saat Rekonstruksi

"Ya mereka teman SMP sebelumnya, sudah saling kenal," kata Hengki.

Terkait penyewa rumah kontrakan dengan inisial P di jalan Nusantara Raya, Harapan Jaya, Kota Bekasi yang menjadi tempat ditemukannya dua mayat dicor itu sebagai pelaku, Hengki menyebut bahwa hal itu masih dalam penyelidikan.

Pihak kepolisian saat ini juga masih dalam proses penyelidikan lebih lanjut untuk mengungkap kasus ini termasuk soal motif pelaku.

"Kita sedang mendalami dari berbagai macam pemeriksaan keterangan keluarga korban dan saksi. Termasuk dari barang bukti yang dijumpai seperti ponsel, sajam, sidik jari, CCTV, itu semua masih dipelajari," jelasnya.

Warga Bekasi yang tinggal di Jalan Nusantara Raya, Harapan Jaya, Bekasi Utara, kemarin, Selasa (28/2/2023) dibuat geger dengan penemuan dua mayat perempuan dengan kondisi dicor semen di dalam rumah kontrakan.

Baca Juga:Apa Motif Pelaku Cor Dua Mayat Perempuan di Bekasi, Masalah Utang Piutang?

Rumah kontrakan dengan pagar berwarna merah itu menjadi saksi bisu aksi terduga pelaku dengan inisial P melakuan perbuatan keji kepada dua perempuan paruh baya, Heni Purwaningsih (48) dan Yusi (45).

Heni Purwaningsih diketahui beralamat di Cakung, sementara Yesi bertempat tinggal di Pulogebang, Jakarta Timur.

Penemuan mayat dengan kondisi dicor tersebut berawal dari pencarian kedua korban oleh suami mereka.

Sementara itu, terduga pelaku dengan inisial P saat ditemukan warga dan polisi berlumuran darah dengan luka sayatan di lengan.

"Nah itu diduga pelaku udah bedarah-darah bang, info yang saya denger sih pas ditemuin masih hidup tapi pas dibawa ke rumah sakit udah meninggal," ucap salah satu warga, Robet (27).

Kontributor : Danan Arya

News

Terkini

Pecah tawuran remaja di Pondok Gede pada malam bulan suci Ramadhan.

News | 10:53 WIB

Jadwal salat dhuha di 5 Ramadhan 1444 H wilayah Bekasi dan sekitarnya

News | 05:30 WIB

Berikut jadwal Imsak untuk wilayah Bekasi dan sekitarnya, Senin 27 Maret 2023.

News | 01:55 WIB

Berikut jadwal imsak Karawang dan sekitarnya, Senin 27 Maret 2023:

News | 01:45 WIB

Sanksi berat bakal diterima sepak bola Indonesia pasca pembatalan drawing Piala Dunia U-20 2023.

News | 21:15 WIB

Rumput Stadion Patriot dianggap jelek oleh Marc Klok, publik mengamini.

News | 18:05 WIB

Berikut informasi lengkap jadwal buka puasa Karawang dan sekitarnya pada 4 Ramadhan 1444 H.

News | 14:45 WIB

Berikut jadwal buka puasa untuk wilayah Bekasi dan sekitarnya, Minggu 26 Maret 2023.

News | 14:40 WIB

Pemkab Bekasi mendukung larangan jual beli pakaian bekas impor.

News | 13:00 WIB

Jadwal sholat dan imsakiyah wilayah Bekasi dan sekitarnya, Minggu (26/03/2023).

News | 02:15 WIB

Ini jadwal imsak dan salat Karawang pada Minggu 26 Maret 2023.

News | 01:35 WIB

BDS pada 2015 sempat ingin membuat Israel dikeluarkan dari FIFA.

News | 20:55 WIB

Spanduk anti Israel dilarang masuk ke Stadion Patriot, venue laga Indonesia vs Burundi.

News | 19:42 WIB

Berikut 3 kompetisi internasional yang pernah juga mengalami penundaan drawing, berikut ulasannya

News | 19:30 WIB

Berikut informasi lengkap jadwal buka puasa Karawang dan sekitarnya pada 3 Ramadhan 1444 H

News | 14:55 WIB
Tampilkan lebih banyak