Kubu Novel Salih Hilabi Tidak Terima, Ketua Panitia Diminta Mundur

TB Hendra pun lantas mengeluarkan pernyataan sikap sebagai berikut:

Lebrina Uneputty
Kamis, 28 Oktober 2021 | 17:24 WIB
Kubu Novel Salih Hilabi Tidak Terima, Ketua Panitia Diminta Mundur
Novel Salih Hilabi [ist]

SuaraBekaci.id - Musyawarah Daerah (Musda) V Partai Golkar Kota Bekasi pemilihan Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Golkar Kota Bekasi akan digelar Jumat (29/10/2021) di Gedung Digraha Bintang, Kecamatan Mustikajaya Kota Bekasi.

Dua bakal calon Ketua DPD Golkar Kota Bekasi yaitu, Ade Puspitasari dan Novel Saleh Hilabi bakal dipilih melalui Musyawarah Daerah (Musda) V Partai Golkar Kota Bekasi, Jumat (29/10/2021).

Namun jelang acara yang terus tertunda dalam beberapa bulan terakhir itu, kedua kubu kuat, terus "memanas" saling tuding.

Kubu Novel Salih Hilabi, Sekretaris Panitia Penyelenggara TB Hendra menuduh Ketua Panitia Penyelenggara Dariyanto tidak netral dan memutuskan secara sepihak tanpa koordinasi.

Baca Juga:Ketua Panitia Musda Golkar Kota Bekasi Bantah Tidak Netral, Begini Penjelasannya

TB Hendra pun lantas mengeluarkan pernyataan sikap sebagai berikut:

1.Tidak mengakui adanya penyelenggaraan Musyawarah Daerah V Partai GOLKAR Kota Bekasi di Kota Bekasi karena diputuskan secara sepihak dan tanpa berkonsultasi dengan mahkamah partai sesuai dengan Surat Mahkamah Partai Golkar Nomor : B-104/MP-GOLKAR/X/2021, tanggal 5 Oktober 2021, Perihal Merencanakan, Mempersiapkan dan Menyelenggarakan MUSDA V DPD Partai GOLKAR Kota Bekasi Th. 2021.

2.Mengembalikan penentuan penyelenggaraan Musyawarah Daerah V Partai GOLKAR Kota Bekasi kepada Mahkamah Partai Golkar sesuai dengan Surat Mahkamah Partai Golkar Nomor : B-104/MP-GOLKAR/X/2021, tanggal 5 Oktober 2021, Perihal Merencanakan, Mempersiapkan dan Menyelenggarakan MUSDA V DPD Partai GOLKAR Kota Bekasi Th. 2021.

3.Meminta kepada oknum terkait (Ketua Panitia Penyelenggara) agar mengundurkan diri dari jabatan nya sebagai Ketua Panitia Penyelenggara karena di anggap tidak netral dan berpihak kepada salah satu bakal calon ketua DPD Partai GOLKAR Kota Bekasi.

4.Pernyataan Sikap ini dibuat dengan sebenar-benarnya sebagai bahan referensi dan dilampirkan alat bukti foto dan video dan pemberitaan media elektronik dan online yang tidak terpisahkan dalam surat ini.

Baca Juga:Jelang Musda Golkar Kota Bekasi "Memanas" Dua Kubu Saling Tuding

Diberitakan sebelumnya, sekretaris Panitia Penyelenggara TB Hendra menuding Ketua Panitia Penyelenggara tidak netral dalam hal menyelenggarakan Musda yang cenderung memenangkan salah satu pihak.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini