Link Live Streaming Upacara Hari Kemerdekaan RI ke-76 di Istana Merdeka

Link live streaming upacara Hari Kemerdekaan RI ke-76 dapat diakses melalui youtube Sekretariat Presiden.

Pebriansyah Ariefana
Senin, 16 Agustus 2021 | 13:25 WIB
Link Live Streaming Upacara Hari Kemerdekaan RI ke-76 di Istana Merdeka
Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) mengikuti gladi bersih Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi 17 Agustus di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (15/8). [ANTARA FOTO/Wahyu Putro A]

Cara Mendaftar Peserta Upacara Hari Kemerdekaan Daring

Masyarakat yang akan mengikuti upacara Hari Kemerdekaan RI secara daring, dapat melakukan beberapa tahap mudah berikut ini:

  1. Mengakses dan mendaftar pada laman resmi Pandang Istana pandang.istanapresiden.go.id.
  2. Mengisi seluruh kolom identitas diri lengkap pada formulir yang tersedia.
  3. Isi kolom negara (domisili saat ini), provinsi, kota/kab, nama lengkap, jenis kelamin, nomor HP (WhatsApp), email, profesi, nomor identitas, upload kartu identitas, upload swafoto dengan memegang kartu identitas, permohonan undangan, dan alasan mengikuti.
  4. Mengisi email dan nomor Whatsapp yang dipastikan aktif.
  5. Konfirmasi pendaftaran pada email yang telah dikirimkan.
  6. Setiap pendaftar hanya akan memperoleh satu tautan undangan konferensi video.
  7. Ketentuan jalannya upacara akan dikirimkan melalui pesan Whatsapp dan e-mail setelah dilakukan verifikasi data.
  8. Peserta upacara daring nantinya akan mendapat sertifikat elektronik dari Istana.

(Yulia Kartika Dewi)

Baca Juga:Dihadapan Jokowi, Puan Minta Pemerintah Buat Aturan yang Jelas dalam Pengendalian Covid

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini