SuaraBekaci.id - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI terus meningkatkan kemudahan bertransaksi bagi nasabah. Melalui pembaruan fitur pembayaran QRIS di aplikasi BRImo, Kartu Kredit BRI kini dapat dijadikan sumber dana utama sekaligus melengkapi opsi pembayaran digital yang sudah ada sebelumnya. Hadirnya fitur ini memberikan banyak keuntungan bagi nasabah. Dengan menjadikan kartu kredit sebagai sumber dana utama, nasabah juga mendapatkan fleksibilitas dalam melakukan pembayaran.
Corporate Secretary BRI Dhanny menegaskan bahwa inovasi ini merupakan langkah nyata BRI dalam menghadirkan layanan digital yang semakin relevan dengan kebutuhan masyarakat. Menurutnya, pengguna kartu kredit semakin dimudahkan dengan hadirnya opsi sumber dana pembayaran QRIS di BRImo, baik untuk transaksi merchant presented mode (MPM) maupun di merchant online.
“Fitur ini memberikan kenyamanan lebih, terutama bagi mereka yang tidak ingin repot mengisi ulang saldo. Dengan kartu kredit, nasabah dapat memanfaatkan limit yang tersedia untuk bertransaksi,” ujar Dhanny.
Bagi nasabah yang belum memiliki Kartu Kredit, pengajuan dapat dilakukan secara online langsung melalui aplikasi BRImo. Menariknya, setiap pengajuan yang disetujui berkesempatan memperoleh voucher hingga Rp150 ribu serta menikmati berbagai diskon eksklusif di merchant mitra BRI. Selain kemudahan pengajuan, nasabah juga dapat langsung mengakses informasi limit, saldo tagihan, nomor kartu, masa berlaku, CVV, hingga lembar tagihan secara praktis melalui aplikasi.
Melalui fitur baru ini, BRI memperkuat komitmennya dalam menghadirkan layanan perbankan digital yang modern, adaptif, dan inklusif. Inovasi ini dirancang seamless dan efisien sehingga memungkinkan masyarakat lebih leluasa mengatur keuangan sekaligus menikmati pengalaman bertransaksi digital yang nyaman dan aman sesuai dengan kebutuhan.
Adapun, untuk informasi lengkap mengenai pengajuan Kartu Kredit Virtual BRI, nasabah dapat mengakses tautan berikut: bbri.id/qriskartukredit
Cara Aktivasi Kartu Kredit BRI di BRImo
1. Login ke aplikasi BRImo, lalu pilih menu Kartu Kredit.
2. Klik tombol “Aktivasi” pada aplikasi BRImo.
3. Masukkan data Expiration Date (format: mm/yy) dan Tanggal Lahir (format: dd/mm/yyyy). Pastikan data sesuai dengan informasi yang terdaftar pada sistem Kartu Kredit BRI.
4. Setelah data sesuai, pemegang kartu akan menerima SMS OTP (One Time Password) ke nomor handphone yang terdaftar di sistem Kartu Kredit BRI. Masukkan kode OTP tersebut ke aplikasi BRImo.
5. Jika berhasil, akan muncul notifikasi “Aktivasi Finansial Berhasil”, dan status Kartu Kredit BRI akan berubah menjadi Aktif pada menu Info Kartu.
6. Kartu Kredit BRI yang sudah aktif otomatis akan tersedia pada pilihan Sumber Dana di metode pembayaran QRIS pada aplikasi BRImo.
Panduan Transaksi QRIS Menggunakan Kartu Kredit BRI
1. Login ke aplikasi BRImo, lalu pilih fitur Transaksi QRIS.
2. Scan kode QR di merchant melalui aplikasi BRImo.
3. Masukkan nominal pembayaran.
4. Pilih Kartu Kredit BRI yang telah dijadikan sumber dana utama.
5. Periksa kembali nominal pembayaran dan sumber dana, kemudian selesaikan transaksi.
6. Jika belum memiliki kartu kredit, nasabah dapat mengajukan Kartu Kredit Virtual BRI melalui aplikasi BRImo dengan memilih menu Kartu Kredit BRI dan klik Ajukan Kartu Kredit Baru, lalu ikuti langkah-langkah pengajuan hingga selesai.***
Baca Juga: BRI Dorong UMKM Naik Kelas, Nadi Buktikan Lewat Produk Olahan Nanas
Berita Terkait
-
BRI Dorong UMKM Naik Kelas, Nadi Buktikan Lewat Produk Olahan Nanas
-
UMKM Fashion Asal Bandung Mampu Tembus Pasar Internasional dan Berdayakan Perempuan
-
JJC Rumah Jahit: UMKM Binaan Rumah BUMN BRI Sukses Tembus Pasar Ekspor
-
Peroleh Penempatan Dana Rp55 Triliun, BRI Alokasikan untuk Memperkuat Pembiayaan UMKM
-
Didukung Fundamental Kuat dan Berbagai Katalis Positif, Investor Global Naikkan Target Price BBRI
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
Terkini
-
7 Fakta Keji Pasutri Juragan Nasi Kuning Paksa Karyawan Berhubungan Badan
-
Jusuf Kalla Lepas Relawan PMI untuk Bencana Sumatera dan Aceh
-
Libur Usai, Arus Balik Dimulai: Ini Imbauan Penting untuk Penumpang Kereta Api
-
BRI Dorong Percepatan Pemulihan Pascabencana lewat Pembangunan Huntara di Aceh
-
Sambut 2026, Dirut BRI Optimistis Transformasi Dorong Pertumbuhan Jangka Panjang