SuaraBekaci.id - Banjir rob melanda wilayah Kampung Sembilangan, Desa Hurip Jaya, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi. Akibatnya, 320 kepala keluarga dan ratusan hektar tambak warga terdampak.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bekasi, Dedi Supriadi, mengatakan banjir rob melanda pemukiman warga saat naiknya permukaan air atau air pasang terjadi di Laut Teluk Jakarta sejak Jumat (15/11/2024).
“320 KK di dua RT Kampung Sembilangan terdampak, RT 005 dan RT 006 RW 003,” kata Dedi Supriadi, Rabu (20/11/2024).
Dedi menyebut, Ketinggian air bervariatif rata-rata mencapai 30 - 50 centimeter atau setinggi lutut orang dewasa.
Selain merendam rumah warga, banjir rob juga merendam 150 hektar tambak warga dan 100 hektar tambak di antaranya mengalami kerusakan. Akibatnya ratusan ribu bibit ikan dan bibit udang pun hanyut.
“200.000 bibit ikan dan 450.000 bibit udang hanyut,” ujarnya.
Dedi mengatakan, hingga saat ini warga setempat, dibantu Destana Hurip Jaya dan pemerintah setempat, masih berupaya menangani peristiwa banjir rob ini.
Ia juga memastikan, Tim BPBD Kabupaten Bekasi akan terus memantau kondisi di lapangan hingga situasinya terkendali.
Kontributor : Mae Harsa
Baca Juga: Kampanye Hitam di Pilkada Kota Bekasi: Heri-Sholihin Tempuh Jalur Hukum
Berita Terkait
-
Kampanye Hitam di Pilkada Kota Bekasi: Heri-Sholihin Tempuh Jalur Hukum
-
Geger Kapal Tongkang Nyangkut di Jembatan CBL Tambun, Begini Kronologisnya
-
Janjikan Pemerintah Bersih, Heri-Sholihin: Tak Ada Transaksional Mutasi ASN
-
Kampanye Akbar Heri-Sholihin Dihadiri Puluhan Ribu Pendukung, Herkos: Paslon 01 Solid!
-
Gelar Kampanye Akbar, Heri Koswara-Sholihin Janjikan Kenaikan Honor TKK hingga BPJS Gratis
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar