SuaraBekaci.id - Banjir rob melanda wilayah Kampung Sembilangan, Desa Hurip Jaya, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi. Akibatnya, 320 kepala keluarga dan ratusan hektar tambak warga terdampak.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bekasi, Dedi Supriadi, mengatakan banjir rob melanda pemukiman warga saat naiknya permukaan air atau air pasang terjadi di Laut Teluk Jakarta sejak Jumat (15/11/2024).
“320 KK di dua RT Kampung Sembilangan terdampak, RT 005 dan RT 006 RW 003,” kata Dedi Supriadi, Rabu (20/11/2024).
Dedi menyebut, Ketinggian air bervariatif rata-rata mencapai 30 - 50 centimeter atau setinggi lutut orang dewasa.
Selain merendam rumah warga, banjir rob juga merendam 150 hektar tambak warga dan 100 hektar tambak di antaranya mengalami kerusakan. Akibatnya ratusan ribu bibit ikan dan bibit udang pun hanyut.
“200.000 bibit ikan dan 450.000 bibit udang hanyut,” ujarnya.
Dedi mengatakan, hingga saat ini warga setempat, dibantu Destana Hurip Jaya dan pemerintah setempat, masih berupaya menangani peristiwa banjir rob ini.
Ia juga memastikan, Tim BPBD Kabupaten Bekasi akan terus memantau kondisi di lapangan hingga situasinya terkendali.
Kontributor : Mae Harsa
Baca Juga: Kampanye Hitam di Pilkada Kota Bekasi: Heri-Sholihin Tempuh Jalur Hukum
Berita Terkait
-
Kampanye Hitam di Pilkada Kota Bekasi: Heri-Sholihin Tempuh Jalur Hukum
-
Geger Kapal Tongkang Nyangkut di Jembatan CBL Tambun, Begini Kronologisnya
-
Janjikan Pemerintah Bersih, Heri-Sholihin: Tak Ada Transaksional Mutasi ASN
-
Kampanye Akbar Heri-Sholihin Dihadiri Puluhan Ribu Pendukung, Herkos: Paslon 01 Solid!
-
Gelar Kampanye Akbar, Heri Koswara-Sholihin Janjikan Kenaikan Honor TKK hingga BPJS Gratis
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam