SuaraBekaci.id - Petugas kebersihan TPST Bantargebang bernama Waryanto (51), ditemukan tewas mengapung di saluran saluran penampungan air kantor TPST Bantargebang, Kota Bekasi, Rabu (17/7/2024) sore.
Waryanto diketahui kurang lebih sudah hampir 10 tahun bekerja di TPST Bantargebang. Di Bekasi dia tinggal seorang diri, sementara istri dan keluarganya tinggal di Kabupaten Blora, Jawa Tengah.
Waryanto tinggal di sebuah kontrakan yang tak jauh dari tempat kerjanya, tepatnya di Gang Mangga, Ciketing Udik, Bantargebang, Kota Bekasi. Lingkungan tempat tinggalnya tergolong padat penduduk.
Namun, di mata warga sekitar Waryanto dikenal sebagai sosok yang pendiam dan tertutup.
Baca Juga: Gelagat Waryanto Diduga Korban Pembunuhan Sadis di Bantargebang: Sosok Pendiam dan Tertutup
“Iya emang pendiam, jarang ngobrol,” kata Sania, tetangga korban yang tinggal persis di samping kontrakan Waryanto kepada SuaraBekaci.id
Sania mengatakan, Waryanto sosok yang sangat tertutup, jangankan ngobrol untuk bertegur sapa saja jarang dilakukan oleh Waryanto selama bertetangga.
Sebagai tetangga yang tinggal sangat berdekatan dengan Waryanto, Sania mengaku jarang bertemu dengan pria asal Blora itu.
Sania menyebut, sehari-hari Waryanto sibuk bekerja, biasanya berangkat pagi dan pulang pukul 4 sore. Aktivitasnya hanya pergi bekerja, dan sesekali keluar rumah hanya untuk mampir ke warung.
“Jarang ketemu saya, karena dia kerja dan jarang di luar juga kalau habis pulang kerja,” ucapnya.
Sania mengaku, selama tiga tahun bertetangga dengan Waryanto, dirinya tidak pernah melihat Waryanto dikunjungi teman atau keluarganya.
“Saya 3 tahun (tinggal di Gang mangga, Bantargebang) duluan bapak itu (Waryanto). Engga pernah lihat (keluarga Waryanto). Jarang sih liat orang datang kesini,” tutur Sania.
Sania menyebut, terakhir kali melihat Waryanto Senin malam. Saat itu Waryanto mengenakan baju berwarna merah.
Keesokan harinya, pada Selasa (16/7/2024) Sania mengatakan Waryanto sudah tak diketahui keberadaannya beberapa rekan kerjanya pun mencarinya. Nahas, pada Rabu (17/7/2024) sore, Waryanto sudah ditemukan tewas.
Sebelumnya, Kanit Reskrim Polsek Bantargebang, AKP Sukarna, menyebut jasad Waryanto pertama kali ditemukan oleh warga berinisial T (28).
Saat itu, T bersama seorang temannya hendak memancing belut di tepi kali sekira pukul 16.00 WIB.
"Saksi T melihat ada tumpukan kaos mengambang diatas air sedang dimakan binatang biawak. Selanjutnya saksi melihat lebih dekat yangg ternyata yang mengambang di air tersebut adalah mayat manusia," kata Sukarna, Kamis (18/7/2024).
Jasad laki-laki itu ditemukan dengan kedua kaki dan kedua tangan terikat tali serta kepala ditutup dengan karung.
“Diduga korban pembunuhan," ucapnya.
Kasus tewasanya Waryanto kini masih didalami oleh tim gabungan Polda Metro Jaya, Polres Metro Bekasi Kota dan Polsek Bantargebang.
Kontributor : Mae Harsa
Berita Terkait
-
Wapres Filipina Terlibat Kontroversi, Ancaman Maut ke Presiden Marcos Jr. Picu Investigasi
-
Sebelum Diperkosa dan Dibunuh, Jessica Sempat Ditawari Rp 200 Ribu Oleh Sopir Travel
-
Jessica Sollu Diperkosa Lalu Dibunuh Sopir Travel, Jasadnya Dibuang ke Jurang
-
Kecewa Tidak Lulus Ujian, Siswa di China Tikam Murid Lain: 8 Orang Tewas 17 Luka-luka
-
Menguak Sisi Gelap Masyarakat Elitis dalam Novel Ferris Wheel at Night
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
Terkini
-
BRI Terdepan dalam Pembiayaan Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Apakah Infinix Smart 8 Cocok untuk Game? Temukan Jawabannya di Sini!
-
Calon Wakil Wali Kota Bekasi Nurul Sumarheni Janjikan Angkat Kualitas Hidup Perempuan
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Tri Adhianto Kirim Ucapan Spesial untuk Sosok Ini
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Heri-Sholihin Tutup Paparan Visi Misi dengan Cara Tak Biasa