SuaraBekaci.id - Lalu lintas (lalin) di Tol Sheikh Mohammed Bin Zayed (MBZ), Bekasi terpantau ramai lancar pada Sabtu, (6/4/2024) malam. Tak terlihat adanya penumpukan kendaraan di jalan layang ini.
Pantauan SuaraBekaci.id, pada pukul 21.25 WIB aparat kepolisian sempat menutup sementara akses jalan ke arah Tol MBZ. Pengendara yang ingin melintas pun dialihkan ke jalur bawah atau Tol Jakarta - Cikampek.
Kendati demikian, setelah sekitar 10 menit atau tepatnya pukul 21.35 WIB akses jalan menuju Tol MBZ pun kembali dibuka. Situasi arus lalu lintas pun terpantau ramai lancar.
Baca juga:
Pengendara yang melintas di jalan Tol MBZ ini pun telah didominasi oleh para pemudik yang terlihat membawa cukup banyak barang bawaan di atas mobilnya. Sejumlah bus dan mobil travel juga terpantau cukup banyak yang melintas.
Sebelumnya, Lisye Octaviana, Corporate Communication & Community Development Group Head PT Jasa Marga (Persero) Tbk, dalam keterangannya di Karawang, Jumat mengatakan bahwa one way akan berlaku dari KM 72 Cikampek (Jalan Tol Cipali) sampai KM 414 Gerbang Tol (GT) Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang.
Lisye mengatakan, penerapan one way diputuskan dengan terlebih dahulu memastikan lajur sebaliknya (arah barat) telah steril. Sehingga tidak ada pengguna jalan yang terjebak dalam perjalanan menuju arah barat Jalan Tol Trans Jawa dari Semarang sampai Cikampek.
Baca juga:
Realisasi pelaksanaan rekayasa lalu lintas ini mengacu pada Surat Keputusan Bersama (SKB) Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan, Kakorlantas Polri dan Direktur Jenderal Bina Marga Tanggal 5 Maret 2024 Tentang Pengaturan Lalu Lintas Jalan Serta Penyeberangan Selama Masa Arus Mudik dan Arus Balik Angkutan Lebaran Tahun 2024/1445H.
Baca Juga: H-4 Lebaran 2024: 19.192 Pemudik Tinggalkan Jakarta Gunakan Kereta Api
Penerapan rekayasa lalu lintas one way berdasarkan data volume lalu lintas kendaraan yang meningkat signifikan dari arah Jakarta menuju arah Semarang, sesuai dengan pantauan visual CCTV dan laporan petugas kepolisian di lapangan.
Dengan diterapkannya one way dari KM 72 Cikampek, pengguna jalan dari arah Cikampek yang menuju Jakarta masih bisa mengakses GT Cikampek dan GT Cikampek Utama untuk menuju arah Jakarta.
Kontributor : Mae Harsa
Berita Terkait
-
H-4 Lebaran 2024: 19.192 Pemudik Tinggalkan Jakarta Gunakan Kereta Api
-
Raih Ledakan Suara di Pileg 2024, PKB Pede Bertarung di Pilkada Kota Bekasi
-
Keluh Kesah Jasa Tukar Uang Baru di Bekasi: Sepi Peminat, Pendapatan Menukik
-
Raih Kursi di DPR, Herkos Mundur Demi jadi Calon Walkot Bekasi: Pesaing Kuat Kaesang?
-
Jadwal Buka Puasa 5 April 2024 Untuk Wilayah Bekasi dan Sekitarnya
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang