SuaraBekaci.id - Seorang Anggota TNI ditemukan bersimbah darah di pinggir Jalan Pangkalan 5, Kelurahan Ciketing Udik, Kecamatan Bantargebang, Kota Bekasi, Jumat (29/3/202) pukul 03.30 WIB. Korban ditemukan dengan kondisi sejumlah luka pada bagian tubuhnya.
Komandan Distrik Militer (Dandim) 0507 Bekasi, Kolonel Arm Rico Sirait mengatakan korban berinsial Praka S (27) adalah anggota TNI-AD satuan Polisi Militer Kodam III Siliwangi.
“Iya benar, (korban) telah ditemukan tergeletak dalam keadaan berlumuran darah Anggota TNI-AD di Ciketing udik Bantargebang,” kata Rica saat dikonfirmasi, Sabtu (30/3/2024).
Korban mulanya ditemukan oleh warga yang tengah melintas. Saat ditemukan korban dalam kondisi hidup, terdapat pula sepeda motor korban di lokasi.
Saat itu, korban ditemukan sudah berlumuran darah dengan sejumlah luka di tubuhnya.
“Luka bagian kepala belakang dan Luka lengan kanan,” ucapnya.
Saksi pun langsung menghubungi polisi dan korban langsung dilarikan ke rumah sakit. Sayangnya, saat ditangani petugas medis nyawa korban tidak tertolong.
“(Korban) diterima Pihak UGD RSUD kota Bekasi, langsung ditangani, namun Korban tidak tertolong dan dinyatakan meninggal dunia,” ujar Rico.
Rico menyebut, setelah korban dinyatakan meninggal dunia petugas keamanan RSUD Kota Bekasi langsung melaporkan peristiwa tersebut ke Pos penjagaan Makodim 0507/Bekasi.
Baca Juga: 6 Nama Calon Pj Bupati Bekasi yang Ramai Diperbincangkan, DPRD: Belum Ada Usulan Resmi
Belum diketahui latar belakang dari insiden tersebut. Rico mengatakan, kini pihaknya telah melimpahkan kasus tersebut ke Polisi Militer Kodam III Siliwangi untuk investigasi lebih lanjut.
“Tindaklanjut kami serahkan ke Polisi Militer Kodam III Siliwangi selaku satuan korban. Proses investigasi di lokasi kejadian masih berjalan bersama dengan pihak kepolisian,” tandasnya.
Kontributor : Mae Harsa
Berita Terkait
-
6 Nama Calon Pj Bupati Bekasi yang Ramai Diperbincangkan, DPRD: Belum Ada Usulan Resmi
-
Total Kerugian Kasus Penipuan Bengkel Mobil di Bekasi Capai Rp3 Miliar: Korban Puluhan Orang
-
Simak! Link Download Jadwal Buka Puasa untuk Wilayah Bekasi dan Sekitar 28 Maret 2024
-
Puluhan Orang Jadi Korban Penipuan Bengkel Mobil Bekas Taksi di Bekasi
-
Nilai Investasi Kabupaten Bekasi Kalah Jauh dengan Kerugian Negara Korupsi Harvey Moeis Cs
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam