SuaraBekaci.id - Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Bekasi, Jawa Barat (Jabar) pada Senin (25/12) mengakibatkan banjir di sejumlah titik, salah satunya di Kampung Warung Pojok RT 05/06, Desa Sukaraya, Karangbahagia, Kabupaten Bekasi.
Banjir di wilayah tersebut malah mengakibatkan salah satu ruangan di rumah sakit Central Medika (Cenka) tergenang air. Ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) di rumah sakit Cenka kebanjiran dengan ketinggian air se-mata kaki orang dewasa.
Pada video yang beredar di laman sosial media terlihat bagaimana air menggenang di ruang IGD rumah sakit tersebut. Rumah sakit itu mulai kemasukan air pada Senin sore sekitar pukul 18:00 WIB.
Menurut salah satu pasien rumah sakit, ruangan tersebut dipenuhi air setelah salah satu atap bocor.
Baca Juga: Banjir di Jalan Anugrah Raya Pondok Gede, Begini Penampakannya: Mobil Tak Bisa Lewat
"Tadi pas ujan gede, ruangan IGD penuh air karena atapnya bocor. Bahkan puing-puing plavonnya pun pada runtuh. Sebagian keluarga pasien merasa resah," ucap keluarga pasien yang enggan disebutkan namanya mengutip dari unggahan akun @info_cikarang_karawang, Selasa (26/12).
Kondisi banjir yang dialami oleh RS Cenka itu juga membuat anggota DPRD Kabupaten Bekasi, Nyumarno buka suara. Ia mengaku heran sampai rumah sakit tersebut kebanjiran.
"Kok bisa IGD RS banjir seperti itu, ini perlu di review ulang. Apakah perijinannya sudah sesuai dengan Permenkes 56 tahun 2014 tentang klasifikasi dan perijinan rumah sakit dan saya sudah teruskan ke Kadinkes," ucapnya.
Pihak rs Cenka sampai saat ini belum memberikan konfirmasi mengenai kondisi banjir di ruang IGD. Namun saat banjir mulai masuk ke ruang IGD, beberapa orang petugas di RS tersebut sedang melakukan pembersihan air, agar tidak masuk keruangan yang lain.
Berita Terkait
-
Gibran Blusukan ke Lokasi Banjir Kampung Melayu dan Cawang, Bagikan Sembako
-
Hasil Real Count Pilkada 2024 Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat, Jakarta, Siapa Unggul?
-
Banjir Rendam Pemukiman Warga di Kebon Pala
-
Ricuh! Korban Banjir di Kebon Pala Saling Rebutan Sembako Gibran, Warga: Di Sini Sudah Biasa
-
Girang Dikasih Sembako, Begini Curhatan Emak-emak Korban Banjir di Kebon Pala Lihat Gibran Blusukan
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
BN Holik-Faizal Deklarasi Kemenangan Raih Suara 45,70 Persen di Real Count Pilkada Bekasi
-
Ada Penawaran Apa Saja di Promo 12.12 Blibli?
-
Ribuan Saksi Bakal Diterjunkan Heri-Sholihin Kawal Pemungutan Suara di TPS Kota Bekasi
-
Tampang Pak Ogah Diduga Pelaku Pelecehan Kakak Beradik di Bekasi Timur
-
BRI Terdepan dalam Pembiayaan Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO