SuaraBekaci.id - Sejumlah wilayah di Bekasi, Jawa Barat akhirnya diguyur hujan setelah beberapa bulan ke belakang mengalami musim kemarau. Pada Selasa (24/10) malam, sejumlah wilayah Bekasi diguyur dengan intensitas cukup lebat.
Wilayah seperti kawasan Kranji, Bekasi Barat tepatnya di Jalan Banteng diguyur hujan dengan intensitas cukup deras. Hujan juga mengguyur kawasan Setu, Kabupaten Bekasi.
Kondisi sama juga dirasakan oleh warga yang tinggal di kawasan Jatiranggon, Jati Mekar, hingga di kawasan Tambun. Meski begitu hujan belum merata, seperti kawasan Kayuringin hingga Perum 1 Kota Bekasi yang belum turun hujan.
Sementara itu pantuan SuaraBekaci.id pada pagi ini, Rabu (25/10), cuaca di kota Bekasi, tepatnya di sepanjang jalan Jenderal Sudirman hingga Kalimalang terpantau mendung.
Sementara itu, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis peringatan dini terkait cuaca di Jabodetabek akan diguyur hujan dengan intensitas cukup lebat.
"Potensi terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang," dikutip dalam akun Twitter @info BMKG
Wilayah Bekasi yang turun hujan sejak tadi malam hingga pagi ini kondisi cuaca mendung membuat warga ungkap rasa bahagianya. Mereka mengaku bahwa hujan yang turun meredakan kondisi panas yang selama ini mereka rasakan.
"Bekasi lumayan adem dari tadi malam sampai pagi ini, Alhamdulillah banget," ucap salah satu warga Bekasi, Saiful (41).
Cuitan tentang Bekasi pun jadi trending topik di laman sosial media X. Sejumlah warga Bekasi ungkap rasa syukur karena hujan mengguyur wilayah tempat tinggal mereka.
"Alhamdulillah Bekasi hujan. Semoga membawa keberkahan. Bagaimana di tempat kalian?" tulis akun X milik eks Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto.
Berita Terkait
-
Saat Kota seperti Bandung Mulai Hujan, Bekasi Cuma Kebagian Mendung: Harapan Warga Sampai Jadi Trending
-
Bandung Diguyur Hujan, Pria dan Wanita Keciduk Berhubungan Badan di Emperan Toko
-
Hari Ini Umat Hindu Gelar Mulang Pekelem di Danau Segara Anak Untuk Minta Hujan
-
Dihantam Hujan Deras dan Angin kencang, 9 Rumah Warga di Bulu Sukoharjo Rusak
-
Prakiraan Cuaca Palembang Hari Ini: Hujan Disertai Petir, BMKG Minta Warga Waspada
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi