SuaraBekaci.id - Aksi begal kembali terjadi di Bekasi. Pembegalan disertai dengan aksi pembacokan menimpa seorang warga di Kampung Pulo Kecil, Desa Karang Bahagia, Kecamatan Karang Bahagia, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Korban dengan inisial AM (31) mengalami luka di bagian kepala setelah mendapat sabetan celurit oleh para pelaku begal.
Menurut keterangan dari Kasie Humas Polres Metro Bekasi AKP Hotma Sitompul, kejadian begal disertai aksi kekerasan ini menimpa korban pada 14 September 2023.
"Kejadiannya, Kamis 14 September 2023 sekira pukul 01.00 WIB," kata Hotma seperti dikutip dari Bekasi24jam--jaringan Suara.com
Dijelaskan Hotma, saat kejadian, korban sedang melintas dengan sepeda motor di tempat kejadian perkara.
Tiba-tiba, korban diadang oleh tiga orang dengan menggunakan sepeda motor lainnya. Dua pelaku kemudian turun.
Masing-masing pelaku kata Hotma membawa senjata tajam jenis celurit. Salah satu pelaku kemudian menebaskan celurit ke arah kepala korban.
"Akibatnya korban menderita luka akibat bacokan di bagian kepala dan lengan tangan sebelah kanan," kata Hotma.
Korban mengalami luka sabetan di lengan kanan. Ia kemudian berusaha mempertahankan motor miliknya.
Baca Juga: Wali Kota Bobby Nasution Dapat Dukungan 15.000 Warga Medan agar Polisi Tembak Mati Begal Sadis
Korban sempat mendorong motor korban ke arah sawah lalu berteriak meminta pertolongan warga.
Berita Terkait
-
Panik Dikepung Warga, Pelaku Begal Gelantungan di Atap Rumah: Dikira Sapidermen Kali
-
Detik-Detik Diduga Pelaku Begal Motor di Lampung Jatuh dari Atap Warga, Langsung Diamuk Massa
-
Begal Payudara di Gamping Ditangkap, Pelaku Ngaku Sedih Baru Diputus Pacar
-
Tak Hanya Sekali, Pelaku Begal Payudara di Gamping Ternyata Sudah Berkali-kali Lakukan Aksinya
-
Ditangkap Polisi Usai Begal Payudara Perempuan, Pelaku Menangis di Polsek
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Karung Pasir dan Bronjong Jadi Tameng Sementara Warga Bekasi
-
Ini Penyebab Penyakit Campak di DKI Jakarta Belum Hilang
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung