SuaraBekaci.id - Ezechiel N'douassel membuktikan dirinya belum habis dengan mencetak hattrick bersama klub barunya, FC Bekasi City.
Pada laga pekan pertama Liga 2 2023/24, Bekasi FC bertandang ke markas PSIM Yogyakarta di Stadion Mandala Krida, Senin (11/9/2023).
Pertandingan tersebut berakhir untuk kemenangan Bekasi FC dengan skor 3-2. Ezechiel menjadi aktor utama dalam kemenangan Bekasi FC.
Pemain berusia 35 tahun tersebut ngamuk dengan mencetak tiga gol, tepatnya di menit ke-30, 88, dan 90. Sementara gol PSIM dicetak Risman Ariyanto dan Bryan Cesar.
Torehan hattrick ke gawang PSIM itu sekaligus membuat pemain yang akrab disapa Eze itu menjadi top skor sementara Liga 2 musim ini.
Ezechiel juga pun tercatat sebagai pemain pertama yang membuat hattrick di Liga 2 musim ini. Ia mengungguli penyerang PSBS Biak, Alexsandro Pereira, dan pemain Semen Padang, Kenneth Ikechukwu Ngwoke.
Menariknya, ini juga menjadi hattrick pertama yang dicetak oleh Ezechiel N'douassel selama berkarier di Indonesia. Ia sudah tampil di Indonesia sejak 2017.
Namun, Ezechiel sebelumnya pernah mencatatkan empat gol atau quattrick saat membela Persib Bandung ke gawang PSM Makassar di Liga 1 2019.
Ezechiel N'Douassel pertama kali datang ke Indonesia pada 2017 dengan membela Persib Bandung. Selama hampir tiga musim, ia mencetak 40 gol dan 20 assist dari 69 penampilan buat Persib.
Ezechiel kemudian pindah ke Bhayangkara FC pada Januari 2020. Penampilannya tidak terlalu impresif dengan mencetak 13 gol dan 3 assist dari 26 pertandingan.
Ezechiel N'Douassel kemudian dilepas oleh Bhayangkara FC pada Januari 2023. Sempat tidak memiliki klub, ia direkrut oleh Bekasi FC pada Juli lalu.
Kontributor: Aditia Rizki
Berita Terkait
-
Daftar Pemain Asing Liga 2 2023/2024 di Grup 3, Persela Lamongan Bikin Kejutan
-
Daftar Pemain Asing Liga 2 2023/2024 di Grup 2, FC Bekasi City Paling Menjanjikan
-
Daftar Pemain Asing Liga 2 2023/2024 di Grup 1, Sriwijaya FC Paling Mewah
-
Jelang Lawan Sada Sumut FC, Pelatih PSMS Medan: Ini Laga Berat
-
Daftar 30 Pemain PSMS Medan di Liga 2 2023-2024, Ada Kim Jin Sung
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Karung Pasir dan Bronjong Jadi Tameng Sementara Warga Bekasi
-
Ini Penyebab Penyakit Campak di DKI Jakarta Belum Hilang
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung