SuaraBekaci.id - Ipswich Town menaruh perhatian besar terhadap kesuksesan Elkan Baggott membawa Timnas Indonesia U-23 ke putaran final Piala Asia U-23 2024, rasa bangga diumbar.
Elkan Baggott tak hanya jadi starter di laga Timnas Indonesia U-23 melawan Turkmenistan, Kualifikasi Grup K Piala Asia U-23 2024, Selasa (12/9/2023).
Pemain bertahan Ipswich Town itu juga bermain penuh selama 90 menit dan sukses membawa Timnas Indonesia U-23 menang 2-0 atas Turkmenistan.
Lini bertahan skuad Garuda Muda tangguh di bawah kepemimpinan Baggott yang diduetkan dengan Rizky Ridho oleh sang pelatih Shin Tae-yong.
Performa impresif Elkan tak hanya mendapat pujian dari seluruh fan sepak bola Tanah Air, publik asing pun turut bergembira dan bangga.
Seperti salah satunya klub yang saat ini menaungi sang pemain, Ipswich Town mengaku bangga dengan apa yang baru saja ditorehkan Baggott.
Ipswich sadar benar bagaimana usaha Baggott membawa Timnas Indonesia U-23 melaju ke putaran final Piala Asia U-23 2024.
"Elkan bantu Indonesia lolos Piala Asia," tulis Ipswich Town lewat laporan yang diunggah pada laman resmi klub.
"Elkan Baggott kembali bermain selama 90 menit saat Indonesia U-23 memastikan tempat mereka di Piala Asia AFC U-23 dengan kemenangan 2-0 atas Turkmenistan.''
"Elkan sebelumnya berperan besar dalam membantu tim senior Indonesia lolos ke Piala Asia AFC yang dijadwalkan berlangsung pada Januari mendatang," imbuh mereka.
Ipswich sempat jadi perbincangan hangat fan sepak bola Indonesia setelah mendatangkan mantan pemain Manchester United berposisi sebagai bek.
Axel Tuanzebe yang kontraknya tak diperpanjang Man United direkrut Ipsiwch Town jelang mengarungi kompetisi kasta kedua Liga Inggris.
Tuanzebe bisa jadi ancaman Baggott, mengingat keduanya memiliki posisi yang sama, namun sebagai alumni Man United pemain baru itu tentu lebih diperhitungkan.
Ia dikontrak selama satu tahun dengan opsi perpanjangan selama satu tahun lagi, Baggott harus waspada dengan hal ini.
Kontributor: Eko
Berita Terkait
-
Ada Indonesia, Ini Daftar 16 Tim yang Fix Bermain di Qatar untuk Piala Asia U-23 2024
-
Rela Jadi Kelinci Percobaan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-23, Rayhan Hannan Tetap Senang
-
Doa Menembus Langit, Ibu Pratama Arhan Tak Berhenti Dzikir saat Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Piala Asia U-23 2024
-
Pamer Foto di Pesawat, Elkan Baggott Langsung Pulang ke Inggris?
-
Timnas Indonesia U-23 Lolos Piala Asia U-23 2024, Kombes Pol Sumardji: Target Selanjutnya Olimpiade
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74