SuaraBekaci.id - Warga sekitar tempat tinggal teroris bernama Dananjaya Erbening menyebut tersangka sering kedatangan paket dari kurir ekspedisi.
Nana (20) tetangga yang tinggal tepat di samping rumah tersangka mengatakan, hampir setiap hari selalu ada paket datang yang tertuju pada rumah Dananjaya Erbening.
“Setiap hari sih, kayak orang pesan paket saja biasa,” ungka Nana, saat ditemui, Selasa (15/8).
Menurut Nana, ukuran paket yang datang ukurannya hampir sama dengan kardus yang ditemukan aparat kepolisian saat melakukan penggeledahan.
“Lumayan, ya kayak kardus yang kemarin dibuka deh (saat penggerebekan) segituan deh,” jelasnya.
Nana mengaku tidak mengetahui isi paket tersebut, dan siapa yang memesan paket tersebut.
“Terimanya langsung ke rumah, enggak tahu kalau siapa-siapanya yang terima, karena kan di rumah itu ada dia, istrinya, ibu dari istrinya, bapak mertuanya itu sempat pulang kampung, sudah sih cuma itu saja,” ucapnya.
Menurutnya, tidak ada yang mencurigakan dari tersangka. Namun, memang diakuinya istri tersangka dikenal tertutup dan tidak pernah bersosialisasi dengan warga sekitar.
“Suaminya kayak bapak-bapak yang lain saja, biasa sih enggak mencurigakan,” pungkasnya.
Sebelumnnya, warga lain, Septa Seftriani (41) mengungkap istri dan mertua dari Dananjaya tidak terlihat panik dengan adanya penggeledahan dan penangkapan oleh Densus 88.
“Kalau secara penampilan dari dia biasa aja, yang namanya orang kan ya, dia bisa memperlihatkan, misalnya kepanikan (mereka engga),” kata Septa, Selasa (15/8).
Kepada Septa dan warga lainnya, mertua dari Dananjaya Erbening mengaku bahwa ia dan anaknya tidak tahu sama sekali bahwa menantunya itu terlibat jaringan teroris.
"Tapi yang disampaikan sama ibunya tadi, dia sih gak tahu menahu,” ucapnya.
Septa mengatakan, berdasarkan keterangan mertua Dananjaya, si mantu selain seorang pegawai PT KAI juga aktif berjualan online. Namun, ia tidak mengetahui barang apa yang di jual.
“Kami sih gak tahu menahu karena memang menantu saya jualan online,” ungkap Septa menirukan ucapan dari mertua Dananjaya.
Berita Terkait
-
Karyawan PT KAI Terduga Teroris di Bekasi Dagang Mainan Militer, Densus Duga untuk Tutupi Kepemilikan Senjata
-
Gestur Istri dan Mertua Tersangka Teroris di Bekasi, Tidak Panik dan Lemparkan Senyum: Klaim Jualan Online
-
Harga SS1 V1, Senjata Laras Panjang yang Diduga Ditemukan di Markas Teroris Bekasi
-
Diduga Teroris, Berapa Gaji Pegawai PT KAI yang Ditangkap Densus 88?
-
Sosok DE Karyawan PT KAI Tersangka Teroris: Simpatisan ISIS, Sering Unggah Ajakan Berjihad
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74