SuaraBekaci.id - Kasus pembuangan bayi tengah marak di Bekasi. Terbaru, bayi malang berjenis kelamin laki-laki ditemukan warga Pengasinan, Rawalumbu, Kota Bekasi di sebuah tempat sampah pada Sabtu (3/6), pagi.
Ketua RT setempat, Nimun mengatakan bayi tersebut pertama kali ditemukan oleh seorang warga yang tinggal tak jauh dari lokasi kejadian sekitar pukul 07.00 WIB.
Bayi ditemukan dalam kondisi terbungkus kantong plastik berwarna hitam.
“Ada pembuangan bayi di lingkungan saya di buang di tempah sampah, ditemuin sama warga saya warga RT 04,” kata Nimum.
Nimun mengatakan saat ditemukan bayi tersebut masih dalam kondisi hidup. Warga sekitar kemudian langsung membawa bayi itu ke bidan terdekat, dan saat ini telah dirujuk ke RSUD Kota Bekasi.
“Pas ditemuin langsung dibawa ke bidan, terus sekarang di bawa ke RSUD,”ujarnya.
Dirinya mengaku, kejadian penemuan bayi yang baru pertama kali terjadi di wilayahnya membuat ia dan warga sekitar kaget. Rencananya, jika memungkinkan bayi malang itu bakal diadopsi oleh warga setempat.
“Warga saya ada yang mau adopsi bayi itu, tapi sekarang masih di RSUD,” tutupnya.
Terpisah, Kapolsek Bekasi Timur, Kompol Sukadi membenarkan peristiwa tersebut. Ia mengaku, sebanyak empat orang saksi telah diperiksa untuk dimintai keterangan. Polisi masih mendalami kasus penemuan bayi tersebut.
Baca Juga: Dua Pekan Terakhir, Kasus Pembuangan Bayi di Kabupaten Bekasi Meningkat
“Ada empat saksi, dua dari saksi yang melihat secara langsung, satu saksi dari Ketua RT setempat dan satu saksi lainnya dari bidan yang menangani bayi itu,” ucap Sukadi.
Kontributor: Mae Harsa
Berita Terkait
-
Dua Pekan Terakhir, Kasus Pembuangan Bayi di Kabupaten Bekasi Meningkat
-
Kasus Pembuangan Bayi di Purbalingga, Potret Rapuhnya Posisi Perempuan dalam Sistem Moral Patriarkal
-
Kisah di Balik Kasus Pembuangan Bayi Hidup-hidup di Purbalingga
-
Kasus Pembuangan Bayi di Rusun Jatinegara Dimediasi, Pelaku Segera Dinikahkan
-
Kasus Pembuangan Bayi di Wonogiri, Profil Sang Ayah Bikin Warga Geleng-geleng
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi