SuaraBekaci.id - Tingkat kriminalitas di wilayah Kota Bekasi makin mengkhawatirkan. Aksi pembacokan yang lazim terjadi di malam hari, di Bekasi terjadi pada siang hari.
Dari kamera CCTV merekam aksi pembacokan yang terjadi pada siang hari pada Sabtu (26/5). Aksi pembacokan ini terjadi di Kampung Bojong Tua Jatimakmur, Kota Bekasi.
Menurut informasi keterangan pada caption video unggahan akun Instagram @info.pondok.gede disebutkan bahwa terduga pelalu berjumlah 6 orang dengan menggunakan sepeda motor.
"Terekam kamera CCTV sekolah para pelaku pembacokan di kampung bojong tua jatimakmur berjumlah 6 orang dengan 3 sepeda motor yang salah satu nya memegang celurit dalam sebuah video tersebut. (26/05),"
Sementara itu dari keterangan saksi mata dari video yang diunggah disebutkan bahwa korban yang mengendari sepeda motor dikejar oleh para pelaku.
Setelah sempat terjadi aksi kejar-kejaran antara korban dengan pelaku, korban tak mampu mengendalikan sepeda motornya, lalu terjatuh.
"Dia (korban) jatuh karena kena lubang. Terus motor yang nguber itu, tiga di belakang langsung turun. Turun dia keluarin celurit," ucap saksi mata.
"Terus langsung dicelurit anak yang jatuh tadi, kena kakinya. Dia nahan pakai kaki," lanjut saksi mata.
Menurut saksi mata, ia tidak mengetahui dengan pasti pelaku berasal dari mana. Namun, antara pelaku dan korban masih sebaya alias seumuran.
Sementara itu, dari informasi yang dihimpun, Kapolres Pondok Gede, Kompol Dwi Haribowo mengatakan memang terjadi peristiwa pembacokan di wilayahnya.
Menurut Dwi, saat ini pihaknya tengah mengumpulkan fakta-fakta pembacokan yang terjadi pada siang hari tersebut. Sampai saat ini, pelaku dan korban masih belum ditemukan pihak kepolisian.
Dwi menjelaskan bahwa anggotanya telah berusaha mencari di rumah sakit dan klinik terdekat untuk mencari korban namun belum ditemukan.
Berita Terkait
-
Tersangka Pembacokan di Banjarnegara Dalam Pengejaran Polisi, Kabur Usai Lukai Korban dengan Senjata Tajam
-
Meresahkan Masyarakat, Pelaku Pembacokan di Pontianak Ngaku Sekadar Cari Kesenangan
-
Mantan Kades di Bandung Barat jadi Korban Pembacokan
-
Pelaku Pembacokan Warga di Pesisir Selatan Dikepung Usai Kabur Masuk Hutan 3 Hari
-
Polisi Masih Memburu Pelaku Pembacokan Remaja yang Tewas Bersimbah Darah di Palmerah
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar