SuaraBekaci.id - Sebuah mobil Toyota Avanza yang dikendarain Yayan (54) dihantam kereta api saat melintas di Kampung Baru Rengasbandung, Desa Tanjungbaru, Kecamatan Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi, Sabtu (13/5) kemarin.
Diketahui mobil dengan nomor polisi T 1064 BQ melintasi jalur kereta api yang tidak dilengkapi dengan palang pintu. Saat di tengah perlintasan kendaraan tersebut mendadak tak bisa bergerak lantaran roda depannya tersangkut di rel kereta.
Salah satu saksi mata, Neman (55) mengatakan pengemudi mobil dan warga sekitar sempat berupaya mendorong kendaraan jenis minibus tersebut.
Namun belum berhasil mobil itu dipindahkan, selang beberapa menit datang kereta barang disusul dengan kereta dari arah Jakarta. Akibatnya, mobil tersebut terseret kereta api.
“Masih hidup posisi mesin, terus dibantu dorong tapi nyangkut, maju sudah gak bisa, mundur juga gak bisa. Pertama kereta api barang lewat, nah datang juga kereta dari arah Jakarta langsung mobil itu keseret," kata Neman.
Terpisah, Kapolsek Cikarang Timur Kompol Bambang Krisnadi membenarkan peristiwa tersebut.
Akibatnya, mobil terseret hingga sejauh 800 meter. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Berdasarkan keterangan saksi diduga ban mobil Avanza tersebut tersangkut di perlintasan rel kereta.
"Korban melintas dari arah selatan menuju utara di perlintasan kereta api ini, kendaraan yang bersangkutan berpapasan dengan kendaraan lain, karena mungkin jalurnya sempit kendaraan korban ini ban sebelah kirinya nyangkut di lintasan rel. Dia hanya sendiri, tidak ada penumpang lain," kata Bambang.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kondisi mobil Toyota Avanza tersebut rusak parah karena terseret kereta ratusan meter.
Baca Juga: Harga dan Cara Sewa Kereta Api Luar Biasa yang Disewa SMAN 3 Bandung untuk Study Tour
"Alhamdulillah gak ada korban, pengemudi sempat mengecek ban yang selip, tidak lama melihat ada kereta, dia menjauh dari kendaraannya. Kondisi mobil rusak parah, karena terseret hingga 800 meter ya," tutupnya.
Kontributor: Mae Harsa
Berita Terkait
-
Harga dan Cara Sewa Kereta Api Luar Biasa yang Disewa SMAN 3 Bandung untuk Study Tour
-
Viral Dipakai SMAN 3 Bandung untuk Study Tour, Apa Itu Kereta Api Luar Biasa?
-
Video Detik-detik Avanza Dihantam Kereta Api di Perlintasan Cikarang Timur
-
Segera Daftar ! PT Industri Kereta Api Buka Lowongan Kerja untuk Enam Posisi
-
Daftar Rute Kereta Api Jarak Jauh yang Dapat Diskon Tarif 20%
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi