SuaraBekaci.id - Kecelakaan dialami sebuah mobil Avanza saat melintas di perlintasan kereta api Tanjung Baru, Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (13/5) malam.
Peristwa ini terekam kamera amatir warga dan viral di laman media sosial. Pada video unggahan akun @info_cikarang_karawang terlihat detik-detik saat Avanza nahas tersebut dihantam kereta api dengan kecepatan cukup tinggi.
Dari kronologis yang dihimpun, kecelakaan ini berawal saat Avanza dengan nopol T 1064 BQ yang dari arah Cipayung melintas perlintasan kereta api.
Namun, saat akan melintas ban mobil tiba-tiba tidak bisa bergerak saat berada di perlintasan kereta api.
Beberapa menit kemudian melintas kereta api dari arah Cikarang menuju Karawang dan langsung menghantam Avanza tersebut.
Dari rekaman video terlihat Avanza tersebut ikut terseret beberapa meter setelah ditabrak kereta api.
Peristiwa yang terjadi pada pukul 21:35 WIB itu dikabarkan tidak sampai memakan korban jiwa.
Video Avanza yang dihantam kereta api ini pun mendapat banyak komentar dari publik.
"Kalau iya itu kan ada palang nya bukan," tanya salah satu akun.
Baca Juga: Segera Daftar ! PT Industri Kereta Api Buka Lowongan Kerja untuk Enam Posisi
"pengalaman bagi semua nya lebih baik bersabar menunggu daripada kehilangan nyawa," sambung akun lainnya.
Berita Terkait
-
Segera Daftar ! PT Industri Kereta Api Buka Lowongan Kerja untuk Enam Posisi
-
Daftar Rute Kereta Api Jarak Jauh yang Dapat Diskon Tarif 20%
-
Detik-detik Aksi Heroik Petugas Singkirkan Meja Kayu di Rel Kereta Api Cikampek
-
6 Kafe Pinggir Rel Kereta Api di Jogja, Nongkrong Jadi Makin Seru
-
Bus TNI AL Nekat Terobos Palang Pintu KA, Ini Aturan Kendaraan Melewati Perlintasan Kereta Api
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74