SuaraBekaci.id - Kemarin, Minggu (2/3) sejumlah wilayah di Bekasi diguyur hujan dengan intensitas cukup tinggi. Bahkan di sejumlah tempat seperti di kawasan Cibitung dan Tambun, Kabupaten Bekasi diguyur dengan hujan es.
Selain diguyur dengan hujan es, Bekasi sejak kemarin juga diterjang angin kencang. Sejumlah bangunan seperti terpantau di wilayah Perumahan Graha Cipta 5, Tambun Utara, bagian atap rumah rusak.
Angin kencang disertai dengan hujan serta petir juga berpotensi akan terjadi di wilayah Bekasi pada hari ini, Senin (3/3).
Menurut prakiraan dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), sejumlah wilayah di Indonesia akan diterjang dengan cuaca cukup ekstrem.
"Waspadai potensi hujan lokal yang disertai kilat atau petir dan terjadinya angin kencang pada rentang waktu antara siang dan menjelang malam hari," demikian tertulis dalam laman BMKG, Senin dini hari.
BMKG meminta masyarakat di sebagian wilayah Jawa Barat, antara lain, Kabupaten dan Kota Bogor, Kota Depok, Kabupaten dan Kota Bekasi, Kabupaten Karawang, Purwakarta, Subang, Garut, Tasikmalaya, Ciamis, Kuningan, Kabupaten Bandung Barat, Cimahi, dan Bandung untuk selalu waspada terhadap kondisi cuaca tersebut.
Selain itu, masyarakat di Provinsi Bali, terutama di Tabanan, Karangasem, Gianyar, Denpasar, Jembrana, Buleleng, Bangli, Klungkung, dan Badung, juga diminta waspada terkait dengan potensi hujan disertai kilat atau petir dan angin kencang berdurasi singkat serta dampak bencana yang dapat disebabkan oleh kondisi cuaca tersebut seperti banjir, genangan air, tanah longsor, dan pohon tumbang.
Kondisi serupa juga berpotensi terjadi di Aceh, Bangka Belitung, Bengkulu, Gorontalo, Jambi, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Lampung, Maluku, Maluku Utara, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Papua Barat dan Papua, Riau, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Utara, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, dan Sumatera Utara.
Baca Juga: Warga Jaksel dan Jaktim Harap Waspada, BMKG: Potensi Hujan Petir Terjadi di Jumat Sore
Berita Terkait
-
Warga Jaksel dan Jaktim Harap Waspada, BMKG: Potensi Hujan Petir Terjadi di Jumat Sore
-
Prakiraan Cuaca Wilayah Jawa Barat 10 Maret 2023, Purwakarta Hingga Garut Waspada Hujan Petir!
-
Hujan Petir, Simak Beberapa Doa Pendek saat Turun Hujan agar Semuanya Menjadi Berkah
-
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini: Hujan Petir dan Angin Kencang
-
Di Lembang Bandung Barat Ada Hujan Petir nih, Jam Berapa ya? Cek Prakiraan Cuaca Selengkapnya Hari Minggu 19 Februari 2023
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi