SuaraBekaci.id - Kabar duka datang dari dunia bulu tangkis Indonesia. Pebulu tangkis muda Syabda Perkasa Belawan, Senin (20/3) meninggal dunia karena kecelakaan lalu lintas di tol Pemalang, Jawa Tengah.
Syabda Perkasa Belawan selama ini bertempat tinggal di Jatikramat, Jatiasih, Kota Bekasi. Kabar ini mendatangkan duka bagi tetangganya di Kota Bekasi.
Penasehat RT 09/04, Jatikramat, Jatiasih, Kota Bekasi, Ibrahim (42) tempat Syabda tinggal menceritakan bahwa awalnya pihak keluarga ingin pulang kampung karena mendengar kabar sang nenek meninggal dunia.
"Jadi semalam jam 9 ada kabar dari kampung kalau Nenek Syabda meninggal dunia. Nah akhirnya ayahnya Syabda, kebetulan ada acara RW langsung keluar. Saya tanya mau kemana, katanya mertua meninggal. Kemarin jam 10 malam mereka berangkat," kata Ibramin kepada awak media, Senin (20/03/2023).
Syabda saat itu bersama keluarganya termasuk ayah, ibu, adik, dan kakaknya berangkat dari Bekasi pukul 22.00 WIB. Namun malang tak bisa ditolak, di tol Pemalang, Jawa Tengah, rombongan terlibat kecelakaan.
Dalam insiden kecelakan itu, Syabda dan ibunya Anik Sulistyowati meninggal dunia, sedangkan ayahnya Muanis dalam kondisi kritis. Sementara kakaknya, Diana Sakti Anistyawati, dan adiknya, Tahta Bathari Cahyaloka, mengalami luka-luka.
"Lima orang, ada pak Muanis, Syabda, Bu Ani, Diana, sama adeknya yang paling bontot," kata Ibrahim.
Ibrahim mengatakan bahwa, jenazah Syabda dan ibundanya akan di makamnya di Sragen, Jawa Tengah.
"Ya dua duanya di sana. Tadinya mau dibawa ke Bekasi. Ternyata kesepatan keluarga mau dimakamin di sana, mungkin lebih dekat," ujarnya.
Baca Juga: Nenek Syabda Perkasa Belawa Sempat Dirawat di Rumah Sakit Sebelum Meninggal Dunia
Ibrahim menyebut bahwa pihaknya akan mengadakan doa bersama malam ini di lingkungan tempat Syanda tinggal.
"Nanti malem kita mau ada rencana karena memang kita gak bisa ke Sragen. Kita sepakat utk sama tetangga sini bikin acara doa-doa di sini," katanya.
Syabda Perkasa Belawa merupakan pebulu tangkis binaan dari PB Djarum Kudus. Ia berlatih di sana sejak 2013. Pebulu tangkis kelahiran 25 Agustus 2001 ini lalu pada 2018 bergabung ke Pelatnas bulu tangkis.
Pada tahun ini, Syabda memulia tahun ini dengan cukup apik yakni menjadi juara di Iran Fajr Internasional dengan mengalahkan pemain Malaysia, Justin Hoh.
Syabda Perkasa Belawa sempat menjadi bagian dari tim Piala Thomas Indonesia pada 2022. Saat itu, Syabda menjadi penentu kemenangan Indonesia atas Korsel dalam penentuan juara grup A Piala Thomas 2022.
Berita Terkait
-
Nenek Syabda Perkasa Belawa Sempat Dirawat di Rumah Sakit Sebelum Meninggal Dunia
-
Profil Pitha Haningtyas Mentari, Kekasih Syabda Perkasa Belawa, Dukungan Doa dan Belasungkawa Mengalir
-
Syabda Perkasa Belawa Meninggal Bersama Ibunya karena Kecelakaan, Termasuk Mati Syahid?
-
Obituari Syabda Perkasa Belawa, Pemain Bulu Tangkis Tim Piala Thomas 2022 yang Berpulang saat Akan Ziarah
-
Ratusan Pelayat Menunggu Kedatangan Jenazah Syabda Perkasa Belawa di Mondokan Sragen
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol