SuaraBekaci.id - Mochamad Iriawan alias Iwan Bule (Ibul) telah melepas massa jabatanya sebagai ketua umum (Ketum) PSSI. Pasca tak lagi memimpin PSSI, Iwan Bule digadang-gadang bakal maju di Pilgub Jawa Barat (Jabar) 2024.
Dukungan kepada Ibul untuk maju di Pilgub Jabar 2024 mulai terlihat di sejumlah titik di kota Bekasi. Sejumlah spanduk bertuliskan dukungan agar Ibul jadi orang nomor satu di Jawa Barat.
Spanduk yang berukuran kurang lebih 200x80 tersrbut bertuliskan, "Bersama-sama Membangun Jawa Barat," tulis spanduk yang terpasang di persimpangan lampu merah Universitas Islam 45 (Unisma), Kota Bekasi.
Terkait banyaknya spanduk dukungan kepada dirinya di Kota Bekasi, Ibul mengatakan bahwa hal tersebut sudah dipasang oleh simpatisannya.
"Iya yang pasang teman-teman yang simpati pada saya," kata Iwan Bule saat dikonfirmasi, Minggu (19/02/2023).
Ibul pun menegaskan bahwa dukungan diberikan warga Jabar untuk maju di Pilgub. Ia pun mengaku siap jika kepercayaan diberikan warga untuk gantikan Ridwan Kamil sebagai Gubernur Jawa Barat.
"Apabila rakyat memerintahkan saya selaku kontstituen. Saya siap melayani rakyat Jabar," kata Iwan Bule.
Beberapa waktu lalu, Iwan Bule saat masih mengemban tugas sebagai Ketum PSSI sudah pernah mengatakan kesiapannya untuk jadi Gubernur Jawa Barat.
"Gubernur itu jadi atas dukungan rakyat sebagai pemegang konstituen. Kalau suatu saat konstituen memerintahkan, saya sebagai Bhayangkara harus siap, di mana pun ditempatkan saya siap," kata Iwan di Kota Cimahi pada 25 Agustus 2022.
Baca Juga: Terlihat Akrab dengan Petinggi PAN, Iwan Bule Bakal Maju Pilgub Jabar Bareng Desy Ratnasari?
"Saya orang Jawa Barat, kedua karena saya pernah jadi Kapolda 2,5 tahun, ketiga karena saya pernah dibesarkan di sini, dan pernah jadi Pj Gubernur," tambahnya.
Kontributor : Danan Arya
Berita Terkait
-
Terlihat Akrab dengan Petinggi PAN, Iwan Bule Bakal Maju Pilgub Jabar Bareng Desy Ratnasari?
-
Deretan Kegagalan Iwan Bule Selama Menjabat Ketum PSSI
-
Selamatnya Ratu Tisha dari Kecurangan dalam Pemilihan Waketum PSSI Tak Lepas dari Wibawa Iwan Bule
-
Baru Lengser Jadi Ketum PSSI, Spanduk Dukungan Iwan Bule Maju Pilgub Jabar Bertebaran di Bekasi
-
Iwan Bule Ternyata yang Minta Pemilihan Waketum PSSI Diulang, dengan Wibawanya..
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam