SuaraBekaci.id - Mochamad Iriawan alias Iwan Bule (Ibul) telah melepas massa jabatanya sebagai ketua umum (Ketum) PSSI. Pasca tak lagi memimpin PSSI, Iwan Bule digadang-gadang bakal maju di Pilgub Jawa Barat (Jabar) 2024.
Dukungan kepada Ibul untuk maju di Pilgub Jabar 2024 mulai terlihat di sejumlah titik di kota Bekasi. Sejumlah spanduk bertuliskan dukungan agar Ibul jadi orang nomor satu di Jawa Barat.
Spanduk yang berukuran kurang lebih 200x80 tersrbut bertuliskan, "Bersama-sama Membangun Jawa Barat," tulis spanduk yang terpasang di persimpangan lampu merah Universitas Islam 45 (Unisma), Kota Bekasi.
Terkait banyaknya spanduk dukungan kepada dirinya di Kota Bekasi, Ibul mengatakan bahwa hal tersebut sudah dipasang oleh simpatisannya.
"Iya yang pasang teman-teman yang simpati pada saya," kata Iwan Bule saat dikonfirmasi, Minggu (19/02/2023).
Ibul pun menegaskan bahwa dukungan diberikan warga Jabar untuk maju di Pilgub. Ia pun mengaku siap jika kepercayaan diberikan warga untuk gantikan Ridwan Kamil sebagai Gubernur Jawa Barat.
"Apabila rakyat memerintahkan saya selaku kontstituen. Saya siap melayani rakyat Jabar," kata Iwan Bule.
Beberapa waktu lalu, Iwan Bule saat masih mengemban tugas sebagai Ketum PSSI sudah pernah mengatakan kesiapannya untuk jadi Gubernur Jawa Barat.
"Gubernur itu jadi atas dukungan rakyat sebagai pemegang konstituen. Kalau suatu saat konstituen memerintahkan, saya sebagai Bhayangkara harus siap, di mana pun ditempatkan saya siap," kata Iwan di Kota Cimahi pada 25 Agustus 2022.
Baca Juga: Terlihat Akrab dengan Petinggi PAN, Iwan Bule Bakal Maju Pilgub Jabar Bareng Desy Ratnasari?
"Saya orang Jawa Barat, kedua karena saya pernah jadi Kapolda 2,5 tahun, ketiga karena saya pernah dibesarkan di sini, dan pernah jadi Pj Gubernur," tambahnya.
Kontributor : Danan Arya
Berita Terkait
-
Terlihat Akrab dengan Petinggi PAN, Iwan Bule Bakal Maju Pilgub Jabar Bareng Desy Ratnasari?
-
Deretan Kegagalan Iwan Bule Selama Menjabat Ketum PSSI
-
Selamatnya Ratu Tisha dari Kecurangan dalam Pemilihan Waketum PSSI Tak Lepas dari Wibawa Iwan Bule
-
Baru Lengser Jadi Ketum PSSI, Spanduk Dukungan Iwan Bule Maju Pilgub Jabar Bertebaran di Bekasi
-
Iwan Bule Ternyata yang Minta Pemilihan Waketum PSSI Diulang, dengan Wibawanya..
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi