SuaraBekaci.id - Stadion Patriot Candrabhaga Kota Bekasi rencannya menjadi opsi pertandingan uji coba internasional Timnas Indonesia U-20 dari 17 sampai 22 Februari 2023.
Tentu saja kabar ini membuat suporter Timnas Indonesia yang utamanya berdomisili di Bekasi mengaku senang. Namun, sayang hal ini kemudian dibatalkan pihak PSSI.
PSSI lebih memilih menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) untuk menjadi tempat pertandingan Timnas U-20 di mini turnamen dengan lawan Fiji U-20. Guatemala U-20 dan Selandia Baru U-20.
Informasi pembatalan pemakaian Stadion Patriot dari PSSI sudah diterima oleh pihak Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Bekasi.
Kondisi ini membuat kecewa salah satu suporter Indonesia, Putri (19). Ia mengaku berniat mendukung Timnas bermain di Stadion patriot Candrabhaga akan tetapi batal karena di pindah ke SUGBK.
"Awalnya di (stadion) Patriot, sekarang pindah ke SUGBK, terus bilang lagi tanpa penonton," kata Putri Kepada SuaraBekaci.id, Jum'at (17/02/2023).
Putri pun menyinggung Erick Thohir yang baru satu hari menjabat sebagai ketua umum PSSI, buntut pemindahan venue pertandnigan Timnas Indonesia.
"Baru naik sudah bikin ulah," ujarnya.
Putri menyebut bahwa dirinya sudah membeli tiket untuk laga persahabat antara Indonesia U-20 VS Fiji U-20 yang rencananya awalnya akan di selenggarakan pada Jumat, (17/02) pukul 19.30 WIb.
Baca Juga: Zulkifli Hasan: Mudah-mudahan PSSI di Kepimimpinan Erick Thohir Bisa Reformasi Total
"Udah pesen tiket PO, harganya 75.000 bang," ujarnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Bekasi, Zarkasih menyebut pihaknya menerima surat pembatalan nomor 569/UDN/411/II-2023.
Dalam isi surat itu menyampaikan jika PSSI batal menggunakan Stadion Patriot Candrabhaga.
"Dengan ini kami sampaikan pembatalan pemakaian Stadion Patriot Candrabhaga sebagai venue pertandingan, sehingga pertandingan persahabatan Internasional U-20 akan dilaksanakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno," tulis dalam surat pembatalan itu.
Berikut jadwal laga persahabatan Internasional U-20 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, diantaranya;
Jumat, 17 Februari 2023:
- New Zealand U20 VS Guatemala U20 pukul 16.30 WIB
- Indonesia U20 VS Fiji U20 pukul 19.30 WIB
Minggu, 19 Februari 2023:
- Indonesia U20 VS New Zealand U20 pukul 19.30 WIB
- Fiji U20 VS Guatemala U20 pukul 16.30 WIB
Selasa, 21 Februari 2023:
- Fiji U20 VS New Zealand U20 pukul 16.30 WIB.
- Indonesia U20 VS Guatemala U20 pukul 19.30 WIB
Kontributor : Danan Arya
Berita Terkait
-
Sah! Kevin Diks Jadi WNI Bisa Bela Timnas Indonesia
-
Erick Thohir Pantau Kesiapan GBK Sambut Laga Timnas Lawan Jepang dan Arab Saudi
-
Seth Annink, Junior Eliano Reijnders Bisa Jadi Ujung Tombak Masa Depan Timnas Indonesia
-
Erick Thohir Cek Kondisi Rumput GBK Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang
-
Perbandingan Gaji Shin Tae-yong dan Hajime Moriyasu, Bakal Adu Taktik di Timnas Indonesia vs Jepang
Tag
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Tragis! Jenazah Korban Kebakaran Pabrik Bekasi Terpaksa Dimakamkan Tanpa Peti
-
Pilgub Jabar: Warga Kota Bekasi Dibayar 200 Perak Lipat dan Sortir Kertas Suara
-
Review Airpods Pro: Headset Super Canggih yang Cocok untuk HP Apa Saja
-
Daftar Nama Korban Luka dan Hilang Akibat Kebakaran Hebat Pabrik di Bekasi
-
Publikasi BRI: Ekspansi Bisnis UMKM pada Triwulan III 2024 Melambat