SuaraBekaci.id - Tiga terduga pelaku kasus keracunan sekeluarga di Bekasi berhasil ditangkap pihak kepolisian. Sebelumnya, pada Kamis (12/1), satu keluarga ditemukan tak sadarkan diri di dalam kontrakan yang berlokasi di Desa Ciketing Udik, Kecamatan Bantargebang, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Menurut keterangan dari Kabdi Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko ditemukan unsur pidana dari kasus tersebut.
Dijelaskan oleh Kombes Trunoyudo, bahwa ketiga terduga pelaku saat ini masih dalam proses intensif oleh pihak penyidik.
"Benar peristiwa ini adanya suatu tindak pidana. Ada tiga orang (yang sudah diamankan)," kata Trunoyudo di Polda Metro Jaya seperti dikutip dari Suara.com
Kasus sekeluarga keracunan di Bekasi ini sampai sekarang masih dalam proses penyilidikan pihak kepolisian.
Tiga orang dari lima dinyatakan tewas dalam peristiwa tersebut. Mereka adalah ibu dengan inisial AM dan dua anaknya RA dan MR. Sementara anak bungsung dari AM dan ipar AM saat ini masih dalam perawatan di RSUD Bantar Gebang.
Sementara itu, salah satu tetangga korban, Ami (60) menjadi saksi dan sempat dimintai keterangan oleh pihak kepolisian.
Ami mengatakan pihak kepolisian sempat menunjukan foto pria yang sempat dikenalnya saat bertanya mengenai rumah kontrakan tersebut.
"Jadi begini, pak polisi, nanya ke emak kenal gak sama foto bapak ini? Terus saya bilang iya kenal ini yang pertama kali nyari kontrakan di sini," ucap Ami kepada SuaraBekaci.id
Baca Juga: Polisi Tangkap 3 Tersangka Kasus Keracunan Di Bekasi, Para Korban Sengaja Diracun?
Lantas Ami menanyakan asal muasal foto tersebut. Petugas memberitahu bahwa foto itu di dapat oleh NR (5), anak AM yang saat ini masih dirawat di RSUD Bantar Gebang.
"Terus emak nanya dapet dari mana foto ini? Di jawab dapet dari rumah sakit nanya sama si eneng (NR)," ujar Ami.
Menurut keterangan NR yang didapat dari petugas kepolisian, bahwa sosok di foto itu pada malam sebelum sekeluarga ditemukan tak sadarkan diri, Kamis 13 Januari 2023 sempat datang dan mengopi.
"Iya ditanya kenal ga foto ini? Eneng jawab kenal ini baba (ayah) semalam, datang ngopi," cerita Ami.
Berita Terkait
-
Polisi Tangkap 3 Tersangka Kasus Keracunan Di Bekasi, Para Korban Sengaja Diracun?
-
Kasus Sekeluarga Keracunan di Bekasi, 3 Orang Ditangkap
-
Kasus Keracunan Sekeluarga di Bantargebang 3 Terduga Pelaku Ditangkap, Polisi Temukan Usur Pidana
-
Polisi Temukan Usur Pidana di Balik Kasus Keracunan Sekeluarga di Bantargebang, Tiga Terduga Pelaku Ditangkap
-
Pria Misterius Sempat Ngopi pada Malam Sebelum Sekeluarga di Bekasi Keracunan, Suami Korban?
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi