SuaraBekaci.id - Kasus satu keluarga tak sadarkan diri di rumah kontrakannya Desa Ciketing Udik, Kecamatan Bantargebang, Kota Bekasi, Jawa Barat masih menjadi teka-teki. Tiga dari lima orang satu keluarga itu yakni wanita dengan inisial AM dan dua anaknya RA dan MR meninggal dunia.
Saat ini pihak kepolisian sedang melakukan pengejaran terhadap suami korban AM. Saat kejadian suami dari AM tidak berada di lokasi kejadian.
"Kita akan hubungi, kita akan cari, karena sampai sekarang belum ada data yang bersangkutan sedang berada di mana," kata Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol Hengki.
Dirinya menambahkan saat kejadian penemuan sekeluarga tidak sadarkan, justru suami dari AM tidak berada di rumah kontrakan tersebut.
Sebelumnya, mantan suami dari AM, Didin mengaku dirinya merasa janggal dengan peristiwa ini.
Mengutip dari unggahan akun Bekasi24jam--jaringan Suara.com, Didin sedih karena dua anak dan mantan istrinya itu meninggal secara misterius.
Didin menyebut bahwa ia merasa ada yang janggal dengan peristiwa tersebut. Didin mempertanyakan soal sosok suami baru dari AM, WWN, yang kini hilang bak ditelan bumi.
Sejak peritiwa yang menimpa AM dan ketiga anak serta adik iparnya, WWN tidak diketahui keberdaannya. Didin merasa kasus ini sangat tidak wajar, ia pun berharap pihak kepolisian bisa mengusut tuntas kasus ini.
Sosok Pria Misterius Diungkap Tetangga
Baca Juga: Hingga Kini Polisi Masih Cari Suami Satu Keluarga Keracunan di Bantargebang
Sementara itu, salah satu tetangga korban, Cartini (33) menyebut sempat didatangin pria lansia yang sedang mencari kontrakan.
Dirinya menambahkan tidak ada kontrakan kosong di wilayahnya saat itu, akan tetapi pria lansia tersebut menanyakan sebuah rumah kosong yang ingin disewa.
"Ada kakek-kakek dateng nanya ke saya ada kontrakan gak, saya jawab yang itu mah gak layak (rumah tkp) kosong pak," ucap Cartini.
Pria lansia itu terus menanyakan siapa pemilik rumah kontrakan tersebut kepada Cartini, dirinya lantas memberitahu agar menanyakan lebih lanjut kepada pemilik rumah itu.
"Jauh di sana di Gang Alwi, nah dicari sama dia ternyata dapet yang punya rumahnya," sambung Cartini.
Cartini menambahkan setelah beberapa hari kemudian itu pria lansia tersebut langsung menempati rumah kontrakan tersebut, "Iya itu dia, keluarga itu," tambah Cartini.
Berita Terkait
-
Hingga Kini Polisi Masih Cari Suami Satu Keluarga Keracunan di Bantargebang
-
Keterangannya Sangat Dibutuhkan, Polisi Masih Cari Suami Satu Keluarga Keracunan di Bantargebang
-
6 Fakta Satu Keluarga Tewas Keracunan di Bekasi: Terdengar Rintihan, Suami Hilang
-
Sempat Nobar Pertandingan Persib vs Persija, Satu Keluarga di Bantargebang Terkapar Dua Orang Tewas
-
Ngeri! Satu Keluarga di Bantargebang Bekasi Ditemukan Terkapar dan Mulut Berbusa, 2 Tewas
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar