Scroll untuk membaca artikel
Galih Prasetyo
Kamis, 15 Desember 2022 | 19:30 WIB
Persipasi Bekasi sukses meraih tiga kemenangan beruntun di Liga 3 Seri 1 Jabar. Terbaru, Persipasi meraih kemenangan 6-1 atasa Ebod Jaya FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Rabu (28/9/2022) (Istimewa)

SuaraBekaci.id - Setelah vakum selama dua bulan lebih, akhirnya kompetisi liga 3 Indonesia kembali digelar. Dari keputusan resmi Asosiasi Provinsi (Asprov) Jawa Barat, Liga 3 seri 1 Jawa Barat yakan dimulai pada 6 Januari 2023.

Ketua Asosiasi Kota (Askot) Bekasi, Muhammad AR bersyukur atas keputusan Asprov Jawa Barat (Jabar) yang akan kembali menggelar Liga 3 Jabar.

"Alhamdulillah pada akhirnya liga 3 digelar pada tanggal 6 Januari 2023, dengan dibuktikan dengan adanya surat dari Asprov Jabar," kata AR saat dikonfirmasi, Kamis (15/12/2022).

Diketahui Persipasi Bekasi lolos pada putaran 8 Besar Liga 3 seri 1 Jabar, Laskar Patriot berada pada Grup E bersama dengan Dejan FC, PSGC, dan Depok City.

Baca Juga: Hukuman Rahmat Effendi Diperberat 12 Tahun, Bagimana dengan Hukuman Uang Pengganti dan Perampasan Aset?

Dengan keputusan ini AR mengungkap agar Manajamen Persipasi bisa mempersiapkan diri menjelang liga 3 yang akan dimulai kurang dari sebulan lagi.

"Agar panitia lokal liga 3 seri 1 jabar, dan tuan rumah Persipasi mempersiapkan dan koordinasi dengan pihak keamanan," kata AR.

Meski begitu AR, belum bisa memastikan nantinya jika liga 3 yang dihelat di Stadion Patriot Candrabhaga Kota Bekasi, digelar tanpa penonton atau tidak.

"Untuk penonton nanti tergantung ijin dari polres setempat," ucapnya.

Kendati demikian, salah satu suporter Persipasi yang mendengar kabar tim kebangganya akan segera bermain, memilih untuk menunggu keputusan lanjutan.

Baca Juga: Putra Surakarta FC Kalahkan Persipur 2-1, Buka Peluang ke Babak Lanjutan

"Persiapan masih di internal pengurus karena infonya semua liga masih tanpa penonton," ketua Curva Nord Bekasi (CNB) Agus Leo, saat dihubungi SuaraBekaci.id

Ketika disinggung ke depannya jika liga 3 tanpa penonton, Leo Mengungkap akan tetap mengikuti regulasi yang ada. "Ya tetap mengikuti aturan yg ada," tutup Leo.

Kontributor : Danan Arya

Load More