SuaraBekaci.id - Kapten Timnas Argentina Lionel Messi sukses membawa negaranya melaju ke babak semifinal Piala Dunia 2022 Qatar, setelah mengalahkan Belanda di perempat final, Sabtu (10/12/2022).
Kemenangan itu membawa Argentina menghadapi Kroasia di babak semifinal Piala Dunia 2022. Pasalnya, Brasil harus tumbang dari Kroasia setelah drama adu penalti.
Hal itu membuat pemain bintang Brasil Neymar angkat koper terlebih dahulu di Piala Dunia, setelah kalah 4-2 dari Kroasia via adu penalti.
Hal yang sama juga diraih Argentina vs Belanda yang berakhir lewat adu penalti dengan skor 3-4 untuk kemenangan Messi dkk.
Untuk diketahui, semifinal Piala Dunia antara Argentina vs Kroasia bakal berlangsung pada Rabu (14/12/2022) pukul 02.00 WIB.
Diberitakan sebelumnya, pemain Brasil Neymar menangis usai negaranya dipaksa pulang kampung oleh Kroasia pada babak perempat final Piala Dunia 2022 Qatar, Sabtu (10/12/2022).
Pentolan Kroasia yakni Luka Modric berhasil membuat semua pemain Brasil menangis, usai kalah pada drama adu penalti.
Tidak hanya Neymar, Virgil van Dijk juga dibuat menangis dan harus pulang kampung, usai Argentina pecundangi Belanda via adu penalti.
Hal itu tentunya membuat otak serangan Argentina Lionel Messi tersenyum lebar karena berhasil membawa negaranya ke babak selanjutnya (Semifinal).
Baca Juga: Jadwal Semifinal Piala Dunia 2022, Lengkap dengan Bagan: Ada Argentina vs Kroasia
Kemenangan Argentina tentunya tidak lepas dari peran Messi. Pun juga, peran dari penjaga gawang E Martinez. Pasalnya, ia berhasil menggagalkan tendangan penalti dua pemain Belanda salah satunya Virgil van Dijk.
Dengan kemenangan itu, Argentina akan bertemu Kroasia di babak semifinal Piala Dunia 2022 pada 14 Desember 2022 mendatang.
Sementara, Brasil dan Belanda harus pulang kampung, dan terhenti di babak perempat final Piala Dunia Qatar.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi