SuaraBekaci.id - Gerombolan pelajar yang melakukan aksi tak terpuji dengan menendang seorang nenek-nenek hingga terpelanting akhirnya berhasil ditangkap pihak kepolisian.
Dari unggahan video akun Instagram @majeliskopi08.id para pelajar ini berhasil ditangkap kepolisian Tapanuli Selatan (Tapsel).
Sebelumnya viral sebuah video yang memperlihatkan aksi tak terpuji pelajar berbaju pramuka yang menendang seorang nenek di Tapsel.
Menurut Kapolres Tapsel, AKBP Imam Zamroni, SIK, MH, anggotanya berhasil mengamankan 5 orang remaja antara lain IH, ZA, VH, AR, dan RM.
Kuat dugaan pelajar yang menendang seorang nenek di pinggir jalan hingga terpelanting tersebut berinisial IH dan yang merekam berinisial ZA.
Dijelaskan Kapolres bahwa para pelajar ini adalah siswa salah satu sekolah tingkat atas di Kabupaten Tapsel. Sedangkan satu di antara mereka, yakni ASH, lulusan satu sekolah keagamaan di Tapsel.
“Untuk barang bukti yang kami amankan antara lain, dua unit Handphone milik ZA dan IH serta satu unit sepeda motor nomor polisi T 3350 BK milik RM,” ungkap Kapolres.
Sementara itu, untuk korban pihak kepolisian masih mencari keberadaannya atau pihak keluarganya.
Dalam video saat pelajar ditangkap polisi, mereka tampak hanya tertunduk lesu. Video ini pun sempat membuat Menko Polhukam memberikan reaksi.
Baca Juga: Aksi Barbar Pelajar Tendang Seorang Nenek Bikin Menko Polhukam Mahfud MD Bereaksi
Lewat akun Twitter miliknya @mohmahfudmd, Mahfud meminta pihak kepolisian untuk segera menangkap para pelaku.
"Ini lagi @DivHumas_Polri --> Motornya T 3350 BK," tulis Mahfud.
Menurut salah satu netizen, para pelajar ini memang kerap buat ulah. Dalam postingan netizen, para pelajar ini bahkan sempat membawa kayu dengan tujuan sengaja memukul orang di pinggir jalan.
"iya mana keliatannya udah sering, ini kejadian lain dengan pelaku yg sama, mukul orang di pinggir jalan pake kayu. jahat bgt," tulis salah satu akun Twitter.
Berita Terkait
-
Aksi Barbar Pelajar Tendang Seorang Nenek Bikin Menko Polhukam Mahfud MD Bereaksi
-
Nenek 85 Tahun di Kebumen Tewas Tersengat Listrik
-
Ganjar Pamer Pangan Alternatif Khas Kebumen Warisan Nenek Moyang, Terbuat dari Tepung Oyek
-
Unik Banget! Nenek 56 Tahun Ini Lahirkan Cucu dari Rahimnya Sendiri, Apa Alasannya?
-
Pelaku Hipnotis Modus Jualan STB Berkeliaran di Cengkareng, Nenek Ruminah Tak Sadar Ditepuk saat Mau Berwudu
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam