SuaraBekaci.id - Tim sepak bola Kota Bekasi mengakhiri puasa gelar 24 tahun pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat (Jabar). Tim Kota Bekasi berhasil memboyong medali emas Porprov XIV Jawa Barat 2022.
Pada babak final Porprov Jabar, tim Kota Bekasi berhasil mengalahkan Purwakarta, menang adu penalti dengan skor akhir 5-4, di Stadion Galuh, Ciamis pada Rabu (16/11)
Kemenangan ini pun disambut suka cita oleh suporter Persipasi, Soebex (soeporter Bekasi). Mereka menyambut kepulangan tim Kota Bekasi yang meraih medali emas Porprov XIV Jabar 2022.
"Penyambutan untuk tim sepak bola bekasi yang telah menjuarai, provrov jawa barat, alahamdulillah bekasi juara satu," ucap ketua Soebex Rahmat saat ditemui SuaraBekaci.id, Kamis (17/11/2022).
Dirinya juga sangat senang bisa mengalahkan rival tim Kota Bekasi pada final itu.
"Kemaren final lawan Purwakarta bisa dibilang musuh bubuyatan kita, Alhamdulillah menang," kata Rahmat.
Menurut Rahmat, kemenangan tim Kota Bekasi di ajang Porprov ini sebagai angin segara untuk tim lokal, Persipasi Bekasi. Karena ada beberapa pemain Persipasi, yang di boyong tim Kota Bekasi untuk gelaran Porprov Jabar.
"Saya juga berharap terkait ini, kan persipasi masuk 8 besar, semoga bisa deh masuk liga 2," kata Rahmat.
Para pendukung Soebex menyambut tim kota Bekasi dari pintu exit Tol Bekasi Timur, hingga menuju stadion Patriot Candrabhaga.
Baca Juga: Harumkan Purwakarta, Atlet Angkat Besi Sabet Medali Emas dan Perunggu di Porprov XIV Jabar
Sementara itu pelatih tim sepak bola Kota Bekasi, Sugeng Waluyo mengungkap bahwa dirinya baru melatih selama tiga bulan.
Dirinya sedikit kesulitan karena banyak pemain tim kota Bekasi yang masih fokus terhadap gelaran liga 3.
"Secara materi itu kita juga kesulitan, karena memang selama saya turun tiga Bulan," ucap Sugeng
"Pemain yang ada di liga 3 sehingga mereka tidak bisa bergabung untuk latihan bersama kita," sambungnya
Meski begitu dirinya sangat puas atas kinerja anak asuhnya, yang berhasil meraih medali emas.
"Saya sangat puas dan tidak ada nilainya, atas pencapain medali emas untuk kota bekasi selama kita tunggu 24 tahun," katanya.
Berita Terkait
-
Harumkan Purwakarta, Atlet Angkat Besi Sabet Medali Emas dan Perunggu di Porprov XIV Jabar
-
Ada 'Peran' Klub FC Bekasi City Akhiri Puasa 23 Tahun Tim Kota Bekasi di Porprov Jabar 2022
-
Hebat! Tim Karate Purwakarta Sabet Medali Emas dan Perak di Porprov XIV Jabar
-
Hore! Tim Sepakbola Putra Purwakarta Lolos ke Final Porprov XIV Jabar 2022
-
Kabupaten Bogor Urutan Kedua Porprov XIV Jabar 2022, Plt Iwan Setiawan: Target di Atas 100 Medali Emas
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi