SuaraBekaci.id - Sandy Walsh dan Jordi Amat siang ini Kamis (17/11/2022) akan jalani prosesi terakhir sebagai pemain naturalisasi. Dua pemain ini akan mengambil sumpah sebagai warga negara Indonesia (WNI).
Proses pengambilan sumpah sebagai WNI akan dilaksanakan Jordi Amat dan Sandy Walsh di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kanwil Kemenkumham), Kramat Jati, Jakarta Timur pukul 13:00 WIB.
Keduanya pun sudah sangat mempersiapkan diri untuk proses penting dalam hidup mereka ini.
Di unggahan terbaru akun resmi PSSI, kedua pemain tampak berpenampilan necis untuk pengambilan sumpah sebagai WNI.
Tampak Jordi Amat mengenakan baju batik lengan panjang berwarna gelap. Sementara Sandy Walsh sempat kenakan baju putih dengan dasi berwarna merah.
Pada unggahan foto terakhir terlihat kedua pemain menggunakan baju batik lengan panjang berwarna gelap sambil berjalan di lorong hotel.
Meski begitu, Sandy Walsh dan Jordi Amat masih harus menunggu proses berikutnya setelah pengembilan sumpah sebagai warga negara Indonesia (WNI) untuk bisa bela timnas Indonesia.
Proses tersebut ialah perpindahan federasi sepak bola. Sandy Walsh, yang sebelumnya berkewarganegaraan Belanda, wajib berganti federasi dari KNVB ke PSSI, sementara Jordi (Spanyol) dari RFEF (Federasi Sepak Bola Spanyol).
Terkait hal ini, ketua umum PSSI Mochamad Iriawan berharap proses perpindahan federasi Sandy Walsh dan Jordi Amat berjalan lancar agar mereka dapat tampil di Piala AFF 2022.
"Semoga terkejar sampai tanggal 20 November 2022," ujar Iriawan mengutip dari Antara.
Berita Terkait
-
Setelah Jadi WNI, Sandy Walsh dan Jordi Amat Tak Otomatis Langsung Bela Timnas Indonesia, Masih Ada Proses Ini
-
Sandy Walsh dan Jordi Amat Siang Ini Diambil Sumpah sebagai WNI: Akhirnya, Setelah Sekian Purnama
-
Siang Ini Diambil Sumpah sebagai WNI, Sandy Walsh Sudah Persiapkan Peci dan Jas
-
Prediksi Timnas Indonesia U-19 vs Prancis pada Laga Uji Coba di Spanyol Malam Ini
-
Tinjau Stadion I Wayan Dipta, Ketua Umum PSSI Sampaikan Pesan Pelatih Shin
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi