Scroll untuk membaca artikel
Galih Prasetyo
Senin, 14 November 2022 | 16:12 WIB
Penyerang Manchester United, Cristiano Ronaldo. [OLI SCARFF / AFP]

SuaraBekaci.id - Semenjak bergabung kembali ke Manchester United, fakta berbicara tak ada yang spesial dari Cristiano Ronaldo. Ia kembali ke Old Trafford di sisa-sisa tenaga yang dimilikinya.

Kehadirannya tak banyak membantu Manchester United dari musim ke musim. Tengah saja catatan Ronaldo di musim ini, dari 16 laga yang ia mainkan di semua kompetisi, ia hanya mampu mencetak 3 gol, 2 assit dan 3 kartu kuning.

Di musim sebelumnya, dari 39 laga hanya mampu cetak 24 gol, 3 assist dan 10 kartu kuning. Bandingkan saat ia membela Juventus.

Bersama Juventus di musim 2020-21, Ronaldo mengemas 36 gol dari 44 pertandingan dan hanya mengoleksi 4 kartu kuning saja. Torehan itu di akhir musimnya bersama Juventus.

Baca Juga: Konstan Dikritik Wayne Rooney, Cristiano Ronaldo Bereaksi: Dia Pensiun Dini, Saya Masih Oke di Usia 37

Musim 2019-20, catatan golnya lebih baik dan kartu kuningnya lebih sedikit. Musim 2019-20 di Juventus, Ronaldo cetak 37 gol dari 46 laga di semua kompetisi dan hanya mendapat 3 kartu kuning.

Dari data di atas terlihat memang Ronaldo memasuki masa akhir di dunia sepak bola. Sayangnya di sisa akhir masa jayanya, Ronaldo malah menabuh genderang perang.

Dalam sebuah wawancara di feed Twitter Piers Morgan Uncensored, Ronaldo mengklaim bahwa ia merasa dikhianati pada musim keduanya di Manchester United.

"Ya, bukan hanya pelatih, tetapi dua atau tiga orang lain di sekitar klub. Saya merasa dikhianati,” kata Ronaldo.

Pemain yang sudah berumur 37 tahun itu lalu menyebut ada orang tidak menginginkannya. "Saya merasa beberapa orang tidak menginginkan saya di sini, tidak hanya tahun ini tetapi juga tahun lalu," tambahnya.

Baca Juga: Ronaldo Buka-bukaan, Klaim Telah Dikhianati Manchester United

Ronaldo bahkan terang-terangan tidak pernah menghormati pelatih anyar United, Erik ten Hag.

"Saya tidak menghormatinya karena dia tidak menunjukkan rasa hormat kepada saya. Bila Anda tidak menghormati saya, saya tidak akan pernah menghormati Anda," ucapnya. 

Load More