SuaraBekaci.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah menandatangani Keputusan Presiden (Keppres) tentang Pemberian Kewarganegaraan Indonesia kepada dua pesepak bola Sandy Walsh dan Jordi Amat.
Hal ini disampaikan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali. Menurut Menpora, Keppres sudah ditandatangani dan tinggal ambil sumpah.
"Keppres sudah ditandatangani dan tinggal proses sumpah," ujar Zainudin Amali mengutip dari Antara.
Keppres untuk Sandy bernomor 5/PWI tahun 2022, sementara untuk Jordi bernomor 6/PWI tahun 2022.
Menariknya Sandy Walsh Kamis (10/11) dinihari tadi mengantarkan KV Mechelen meraih kemenangan 5-0 atas Lokeren-Temse dalam lanjutan Piala Liga Belgia.
Sandy Walsh diturunkan oleh Steven Defour sejak menit awal pertandingan. Kenakan nomor punggung nomor 5, Sandy Walsh di-plot sebagai bek kanan.
Sandy Walsh bermain full 90 menit pada laga itu dan sukses membawa KV Mechelen menang lima gol tanpa balas.
"Setelah 0-2 kami memiliki kualitas terbaik untuk bisa memenangkan pertandingan," ucap pelatih Defour dikutip dari laman resmi KV Mechelen.
Ditegaskan oleh Defour, bahwa setelah kemenangan di tengah pekan ini, Sandy Walsh dkk akan fokus di laga akhir pekan nanti melawan Charleroi.
"Kami sekarang fokus pada hari Sabtu, karena itu tergantung pada laga nanti, apakah kami bisa pergi liburan musim dingin dengan kondisi baik," tambah Defour.
Berita Terkait
-
Heboh Jokowi Sebut 2024 Giliran Jatahnya Prabowo, Sekjen PAN: Itu Cuma Guyonan Politik
-
Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia, Pengambilan Sumpah Jordi Amat dan Sandy Walsh Mungkin via Virtual
-
Keppres Pewarganegaraan Sandy Walsh dan Jordi Amat Telah Terbit,Tinggal Penyumpahan
-
Keppres Jordi Amat dan Sandy Walsh Sudah Diteken, Peluang Bela Timnas Indonesia di Piala AFF Terbuka
-
Bekasi Termasuk Kota dengan Biaya Hidup Termahal di Indonesia, Sandy Walsh Curhat ke Media Asing
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam