SuaraBekaci.id - Beredar video di media sosial yang memperlihatkan fenomena langka yang diduga sebagai microburst atau air terjun dari langit.
Fenomena langka ini berhasil diabadikan oleh warga sekitar dalam rekaman video.
Video pendek tersebut salah satunya diunggah oleh akun Instagram @liputancikarang pada Rabu (9/11/2022).
Fenomena microburst itu terjadi di Stadion Wibawa Mukti Cikarang, Kabupaten Bekasi. Dalam rekaman video terlihat bahwa hujan deras yang turun dari langit hanya di satu area saja.
Bahkan tumpahan air hujan tersebut bercampur dengan angin yang kencang seperti air terjun yang turun dari langit.
"Ini air terjun yang ngejos (turun) dari langit ini. Air mancurnya cuman di situ aja, di Stadion Wibawa Mukti ini. Langsung dari langit air terjunnya. Cuman di situ doang, ngeri gaes," ucap seorang pria dalam video yang dikutip Suara.com dari akun Instagram @liputancikarang pada Rabu (9/11/2022).
Mengutip dari Britannica, fenomena microburst adalah angin kencang yang disertai oleh hujan deras berasal dari awan dan menghantam ke tanah dengan menyebar secara horizontal.
Area microburst biasanya meliputi kurang dari 3-4 kilometer. Bahkan fenomena ini mampu menghasilkan angin lebih dari 100 mph dan menyebabkan kerusakan di area yang signifikan.
Untuk lama durasi terjadinya fenomena microburst berkisar selama 5-15 menit.
Sontak video yang viral di platform Instagram tersebut dibanjiri komentar dari netizen.
“Subhanallah, kebesaran mu sangat indah. Semoga aman-aman saja di area tersebut, apalagi musim hujan di Cikarang saat ini lagi tinggi tinggi nya.” tulis salah satu netizen.
“Kemarin dari Orange County arah ke Stadion, het ujan anginnya kenceng banget serem.” tutur netizen lain.
Kontributor : Rifka
Berita Terkait
-
Curah Hujan Tinggi, BPBD Imbau Pengelola Wisata Pantai dan Air Terjun di Cianjur Tingkatkan Kewaspadaan
-
7 Rekomendasi Wisata Boyolali, Mulai dari Waduk, Candi hingga Air Terjun
-
Mitos Air Terjun Kipuan Kebo di Baturiti, Tempat Mandi Kerbau Tak Bertuan
-
4 Barang yang Perlu Dibawa saat Berwisata Air Terjun Bisa Menjadi Referensi
-
Viral Rombongan Bule Nekat ke Titik Air Terjun Coban Sewu saat Arus Deras
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi