SuaraBekaci.id - Pertandingan Liga Inggris pekan ke-15 antara Tottenham vs Liverpool di Hotspur Stadium pada Minggu (6/11/2022) pukul 23.30 WIB.
Pertandingan kedua tim ini akan mempertemukan adu taktik antara Jurgen Klopp vs Antonio Conte.
Jika menilik dari catatan pertemuan kedua pelatih, baik Klopp ataupun Conte sama-sama memiliki rekor sama kuat.
Klopp dan Conte seperti dikutip dari data Transfermarkt, sama-sama satu kali pernah mengalahkan dari enam pertandingan.
Empat laga lainnya berakhir dengan skor imbang. Pertemuan pertama Conte kontra Klopp terjadi pada 16 September 2016. Conte saat itu masih melatih Chelsea.
Jurgen Klopp berhasil membawa Liverpool menang 2-1 atas Chelsea kala itu. Conte baru bisa membalas kekalahan itu pada 6 Mei 2018. Conte membawa The Blues menang 1-0 atas The Reds di pekan ke-37 Liga Inggris musim 2017-18.
Menariknya, saat Conte pindah ke Tottenham, pada dua pertandingan melawan Liverpool baik tandang ataupun kandang, The Lilywhites mampu meraih hasil imbang.
Hasil imbang 1-1 pada 7 Mei 2022 bahkan membuat Jurgen Klopp teramat sakit hati. Bagaimana tidak, hasil imbang itu membuat The Reds gagal meraih gelar juara Liga Inggris musim lalu.
Jelang laga esok, Conte kemudian mengukit hasil tersebut. Ia bahkan menegaskan seharusnya Tottenham yang meraih kemenangan. Pelatih Italia itu juga singgung sikap emosi Klopp pasca laga tersebut.
Baca Juga: Psywar Jelang Tottenham vs Liverpool: Conte Bakal Bikin Emosi Klopp Meledak?
"Saya mengerti rasa frustasinya. Mereka kehilangan gelar karena gagal menang. Tapi Anda tahu, sebaliknya kami mencapai Liga Champions dengan hasil imbang itu," ucap Conte.
"Tapi sekali lagi saya mengerti setelah pertandingan Anda harus kehilangan gelar dan mengatakan sesuatu yang salah soal tim lawan. Tetapi dia sudah meminta maaf karena akhirnya dia mengerti. Tidak masalah buat saya, ketika Anda marah terkadang sulit untuk mengendalikan emosi Anda," tambah Conte.
Conte dengan Gaya Sepak Bola Atraktif
Perjalanan Antonio Conte bersama Tottenham pada Liga Inggris musim ini terbilang cukup menjanjikan. Spurs saat ini berada di peringkat ketiga dengan koleksi 26 poin, selisih 5 poin dari Arsenal di posisi pertama.
Dari segi permainan, Conte berhasil membawa gaya baru di sepak bola Tottenham. Meski dicap sebagai pelatih yang hanya mengandalkan serangan balik, tentu tak adil menyebut Conte terapkan permainan bertahan.
Awal menjadi pelatih Spurs pada November 2021, Conte menegaskan bahwa ia melatih yang memiliki filosofi sepak bola sederhana.
Berita Terkait
-
Psywar Jelang Tottenham vs Liverpool: Conte Bakal Bikin Emosi Klopp Meledak?
-
Jelang Tottenham vs Liverpool, Jurgen Klopp Puji Taktik Antonio Conte: Ini Laga Sulit!
-
Prediksi Line Up Pemain Tottenham Hotspurs vs Liverpool
-
Head to Head Tottenham Hotspurs vs Liverpool, Mana yang Lebih Unggul?
-
Kecepatan Darwin Nunez Jadi Ancaman Lini Belakang Tottenham
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar