SuaraBekaci.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mendirikan galeri berisi informasi digital 15 tokoh bangsa yang dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum atau TPU Karet Bivak agar masyarakat dapat meneladani kisah hidup pahlawan dan tokoh yang berjasa itu.
"Satu untuk menghormati mereka-mereka yang berjasa dan yang kedua bagaimana ini menjadi hikmah, jadi pelajaran bagi semua atas perjalanan hidup mereka," kata Anies saat membuka galeri tersebut di TPU Karet Bivak, Jakarta, Kamis (13/10/2022).
Galeri tersebut berada di dalam gedung Taman Makam Tokoh Bangsa yang dibangun di dalam TPU Karet Bivak.
Saat ini, kata dia, baru ada 15 nama tokoh yang ditampilkan di galeri itu. Nantinya ditambah lagi karena ada lebih dari 80 nama tokoh yang dimakamkan di TPU Karet Bivak.
Baca Juga: Rumahnya Digeruduk hingga Diusir Paksa Satpol PP, Wanda Hamidah Murka ke Anies: Anda Gubernur Zalim!
Masing-masing nama tokoh tersebut memiliki monitor dilengkapi QR Code berisi sejarah hidup para tokoh.
Tokoh bangsa yang dimakamkan di TPU itu di antaranya MH Thamrin dan Ismail Marzuki yang juga informasinya ditampilkan di dalam galeri tersebut.
Tokoh bangsa lain yang dimakamkan dan ditampilkan dalam galeri di antaranya Fatmawati, Chaerul Saleh, Benyamin Sueb, Kusuma Atmaja, Iswadi Idris, Chaerul Anwar
hingga Muhammad Nasir.
Selain itu, di TPU seluas 16 hektare dengan sekitar 63 ribu petak makam tersebut juga dimakamkan tokoh sosial, budaya, olahraga hingga seniman.
"Tempat ini lebih dari sekedar pemakaman itu saja, di mana tempat warga, anak-anak sekolah, mahasiswa bisa datang, bisa mempelajari kisah-kisah hidup mereka. Sehingga menjadi hikmah bagi kita dan menjadi inspirasi," ujarnya.
Baca Juga: Diwarisi Relokasi Penggusuran JIS, Politikus PSI: Siap-siap Heru Beresin Sampah Anies
Anies kemudian meminta bantuan sejarawan JJ Rizal untuk melakukan kurasi nama tokoh bangsa untuk ditampilkan di galeri tersebut.
"Alhamdulillah kami jadi tahu hal-hal yang sebelumnya tidak pernah muncul ke permukaan. Jadi terima kasih buat JJ Rizal dan kami berharap nantinya isi dari galeri ini bisa dilengkapi," tutur Anies.
Kepala Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Distambut) DKI Jakarta, Suzi Marsitawati menambahkan, gedung taman makam tokoh bangsa berlantai dua itu berdiri di lahan seluas 1.310 meter persegi (m2) dan luas bangunan 980 m2.
Ia menuturkan desain taman makan itu mengusung konsep modern tropis dan minimalis khas dengan arsitektur atap yang menjulang.
"Penataan Taman Makam Tokoh Bangsa didesain dengan konsep modern tropis, dengan tetap menampilkan unsur-unsur kearifan lokal dan unsur arsitektur dan natural Indonesia," katanya. (Antara)
Berita Terkait
-
Ceramah di Masjid Kampus UGM, Momen Anies Baswedan Dikerubungi Mahasiswa Tuai Sorotan
-
Diberi Pertanyaan Menohok Siswi SMA, Begini Jawaban Cerdas Anies Baswedan soal Negara Porak Poranda
-
Siswi Berhijab Lantang Kritik Pemerintah Sumber Masalah, Anies Auto Ledek Mahasiswa UGM: Kalah sama Anak SMA
-
Masjid Kampus UGM Membludak! Jemaah Rela Kehujanan Demi Tausiyah Anies Baswedan
-
Ceramah Penuh Sindiran dari Anies Baswedan di Masjid Kampus UGM: Membangun Manusia Itu Lama, Tapi IKN Juga Deng
Terpopuler
- Hotman Paris Sindir Ahok yang Koar-Koar Soal Kasus Korupsi Pertamina: Dulu Kau Ambil Bonus Miliaran
- Kekayaan Iwan Kurniawan Lukminto, Bos Sritex Menangis PHK Ribuan Karyawan
- Ditagih Utang di Warung Rp500 Ribu, Firdaus Oiwobo Kicep
- Emil Audero Cetak Sejarah Setelah 1 Detik Resmi WNI, Jadi Kiper Paling ... di Asia!
- Bisa Jadi Kasus Rafael Alun Jilid 2, Kapolri Diminta Tegur Kapolda Kalsel Usai Anak Pamer Jajan Rp 1 M dan Jet Pribadi
Pilihan
-
Gubernur Bali Naik Mobil Listrik, DPRD Malah Pilih Alphard Dengan Harga Lebih Mahal
-
Dikritik DPRD, Wali Kota Samarinda Bela Kadis PUPR: Jangan Hakimi, Dia Sakit
-
Studi Banding Desain IKN Dibatalkan, Menteri PU: Cukup Gunakan Referensi Online
-
Rp 500 Juta Upah Pekerja Teras Samarinda Belum Dibayar, Pemkot Tak Bisa Berbuat Banyak?
-
Setelah Ditutup Sementara, Jembatan Mahakam I Dibuka Lagi dengan Evaluasi
Terkini
-
Puluhan Sepeda Motor Terendam Banjir di Stasiun Bekasi
-
Cerita Pekerja Ungkap Detik-detik Air Banjir Terjang Mega Mal Bekasi, Pengunjung Panik Berlarian!
-
Banjir Bekasi 2025: Villa Nusa Indah Tenggelam, Warga Mengungsi ke Atap Rumah
-
Kota Bekasi Lumpuh! Banjir Terburuk Sejak 2016
-
Nyangkut di Tiang Listrik, Satu Mobil Terseret Arus Banjir Bekasi