SuaraBekaci.id - Hubungan antara Lesti Kejora dengan Rizky Billar hingga berpacaran dan menikah rupanya berawal dari video klip berjudul "Kulepas dengan ikhlas". Pada lagu yang dinyanyikan Lesti Kejora itu, Rizky Billar berperan sebagai bintang video klip.
Ada cerita menarik dari pertemuan dua pasangan ini. Diakui oleh Lesti, bahwa Rizky Billar saat itu meminta bayaran Rp 40 juta untuk bisa menjadi bintang video klip yang rilis pada 2020 itu.
Hal itu diungkap Lesti pada tayangan kanal Youtube Trans 7, FYP. Dipandu oleh host Irfan Hakim, Lesti menceritakan mengapa ia memilih Rizky Billar sebagai bintang video klip tersebut.
"Orang bilang Dedek ditinggal nikah, kak Billar sama-sama ditinggal nikah, punya lagu ini, wah bisa pas nih kalau model video klipnya Kakak Billar," cerita Lesti seperti dikutip SuaraBekaci.id
Baca Juga: Bantah Kerongkongan Bergeser, Begini Penjelasan Nassar Terkait Luka yang Dialami Lesti Kejora
Lesti pun menegaskan bahwa ia maunya Rizky Billar yang jadi bintang video klip tersebut. Lesti sampai memohon langsung agar Billar bersedia.
Ditegaskan Lesti meski dirinya meminta langsung kepada Billar, ia tetap harus mengeluarkan uang. Irfan Hakim sempat bertanya apakah betul bayarannya mencapai angka Rp 40 juta.
Lesti pun menjawab bahwa jumlah uang itu yang paling besar dikeluarkannya dari sejumlah video klip dirinya. Mendengar pengakuan dari Lesti itu, Rizky Billar hanya tersenyum.
Ditegaskan Lesti bahwa saat itu, ia dan Billar memang belum memiliki hubungan dan baru beberapa kali ketemu. Sehingga kata Lesti, bahwa itu merupakan pekerjaan profesional.
Billar lalu angkat bicara dan mengakui bahwa ia juga meminta cash uang tersebut. "Minta cash lagi, enggak tahu diri banget kesannya," kata Billar.
Baca Juga: Dugaan KDRT Rizky Billar ke Lesti Kejora Tak Ada Rekayasa, Peluang Jadi Tersangka Terbuka Lebar
Sekedar informasi, Rizky Billar hari ini, Kamis (6/10/2022) dipanggil tim penyidik Polres Metro Jakarta Selatan untuk menjalani pemeriksaan terkait kasus dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) terhadap Lesti Kejora.
"Memanggil terlapor saudara Muhammad Rizky pada Kamis 6 Oktober ini untuk dimintai keterangan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan mengutip dari Antara.
Setelah pemanggilan dan pemeriksaan Rizky Billar, polisi juga akan memanggil dua saksi tambahan yakni satu orang asisten rumah tangga (ART) dan satu orang sekuriti, keduanya bekerja di rumah Lesti dan Rizky.
Kedua saksi tersebut akan diperiksa pada Jumat (7/10). "Jadi, satu hari setelah Muhammad Rizky dimintai keterangan, besoknya dua orang itu akan kita mintai keterangan," kata Zulpan.
Publik pun tak sabar melihat Rizky Billar diperiksan polisi terkait kasus dugaan KDRT. Komentar pedas dari netizen masih menghiasi kolom komentar Instagram Rizky Billar.
"Gak jadi artis lu sekarang," tulis salah satu netizen. "Dimulai dari nol ya pak," timpal netizen lainnya.
Berita Terkait
-
9 Potret Melody eks JKT48 Bertani, Dianggap Lebih Cocok Bantu Kementan Daripada Raffi Ahmad
-
Lesti Kejora Lebih Bawel dan Cantik, Rizky Billar Curiga Bakal Punya Anak Perempuan
-
Acara 7 Bulanan Bakal Disiarkan di TV, Lesti Kejora dan Rizky Billar Akan Ungkap Jenis Kelamin Anak Kedua
-
Rizky Billar dan Lesti Kejora Bakal Siarkan Acara 7 Bulanan di TV, Jenis Kelamin Anak Kedua Bakal Diungkap
-
6 Artis Ribut dengan Tetangga, Terbaru Arafah Rianti Perkara Parkir Mobil
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Apakah Infinix Smart 8 Cocok untuk Game? Temukan Jawabannya di Sini!
-
Calon Wakil Wali Kota Bekasi Nurul Sumarheni Janjikan Angkat Kualitas Hidup Perempuan
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Tri Adhianto Kirim Ucapan Spesial untuk Sosok Ini
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Heri-Sholihin Tutup Paparan Visi Misi dengan Cara Tak Biasa
-
Heri-Sholihin Optimis Pertumbuhan Ekonomi Kota Bekasi Bisa Tembus 8 Persen, Begini Caranya