SuaraBekaci.id - Pertandingan sengit akan tersaji dalam lanjutan Liga 1 2022-23 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). Tuan rumah Persib akan menjamu Persija pada Minggu 3 Oktober 2022.
Persib vs Persija menjadi sajian menarik untuk pencinta sepak bola pada akhir pekan nanti. Jelang melawat ke Bandung, pelatih Persija Thomas Doll menegaskan bahwa saat ini kondisi anak asuhnya dalam kondisi prima.
Menurut pelatih asal Jerman itu, jeda kompetisi karena FIFA Match Day membuat para pemain memanfaatkan waktu untuk memulihkan kondisi agar tampil prima saat melawan Persib.
“Kami memanfaatkan persiapan dua minggu dengan baik. Kami libur selama tiga hari setelah melawan Madura United (17/8/2022). Setelah itu semua latihan berjalan baik sampai saat ini,” ucap Thomas Doll mengutip dari laman resmi klub.
Baca Juga: Liga 1: Persib vs Persija, Luis Milla Sebut Persiapan Maung Bandung di Jalur yang Benar
Menurut Thomas Doll, hanya Firza Andika yang saat ini mengaku memiliki keluhan nyeri di bagian perut bawah. Namun ditegaskan Doll bahwa hal itu tak menjadi kendala untuk tim.
“Semua dalam kondisi yang baik. Mereka mengerti apa yang saya inginkan. Mungkin Firza saja yang mengalami masalah kecil. Namun saya pikir itu tidak akan mempengaruhi dia di pertandingan pada Minggu (2/10/2022) nanti," ungkapnya.
Ditegaskan oleh Thomas Doll, jelang laga sengit melawan Persib, para pemain Persija akan tunjukkan determinasi untuk bisa memetik hasil positif.
Peluang Persija untuk bisa merai hasil maksimal di Stadion GBLA dan mampu tak kebobolan terbilang cukup bagus. Andritany Ardhiyasa dkk. baru kemasukan lima gol plus lima kali clean sheet.
Namun, kondisi pertahanan yang bagus tak sejalan dengan ketajaman di lini depan. Dari kontestan di lima besar Liga 1 2022/2023, koleksi 12 gol yang dimiliki Macan Kemayoran yang paling minim.
Baca Juga: Jelang Persib vs Persija: Luis Milla Harus Putar Otak, 3 Pemain Diprediksi Absen
Dari total 103 melepaskan tembakan, 46 di antaranya mengarah ke gawang dan 12 tembakan sukses merangsek ke gawang tim rival.
Thomas Doll pun paham rapor itu tidak cukup baik. Ia bertekad membuat pasukannya lebih garang lagi dalam menjebol gawang lawan.
“Ini (produktivitas gol) merupakan target kami kedepannya. Saya ingin setiap pemain mempunyai kesempatan untuk mencetak gol,” tegas Thomas Doll.
Ditambahkan oleh Thomas Doll, bahwa pemenang dalam pertandingan adalah tim yang mencetak gol lebih banyak dari lawannya.
“Kami harus bisa lebih klinis dalam memanfaatkan peluang karena dalam beberapa pertandingan kami sebetulnya mempunyai kesempatan itu," ucapnya.
Berita Terkait
-
Akademi Persib Bandung Jadi Wakil Indonesia di Gothia Cup 2025
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
BREAKING NEWS! Bukan Luis Milla, Persis Solo Rekrut Eks Pelatih Sukses Timnas Malaysia?
-
Pantas Semakin Matang! Yuk Mengenal Dua Mentor Kelas Dunia Rizky Ridho
-
Kalahkan Borneo FC Tanpa David da Silva, Bojan Ungkap Dua Masalah yang Dihadapi Persib
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Tampang Pak Ogah Diduga Pelaku Pelecehan Kakak Beradik di Bekasi Timur
-
BRI Terdepan dalam Pembiayaan Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Apakah Infinix Smart 8 Cocok untuk Game? Temukan Jawabannya di Sini!
-
Calon Wakil Wali Kota Bekasi Nurul Sumarheni Janjikan Angkat Kualitas Hidup Perempuan
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Tri Adhianto Kirim Ucapan Spesial untuk Sosok Ini