
SuaraBekaci.id - Tak banyak yang mengetahui kiprah wanita berdarah Batak, Sumatera Utara ini di klub sepak bola Eropa. Belinda Siahaan begitu namanya. Ia memiliki jabatan stretegis di salah satu klub Eropa, bak Marina Granovskaia saat masih di Chelsea.
Belinda Siahaan adalah direktur klub Liga Belgia, FCV Dender EH. Sudah 4 tahun, Belinda memainkan peran penting di klub tersebut.
Sampai saat ini Belinda masih mengemban tugasnya di klub tersebut. FCV Dender EH sendiri adalah klub yang berkiprah di Belgian National Division 1 atau kompetisi kasta ketiga negara tersebut.
Klub ini sahamnya sempat dimiliki oleh penguasaha asal Indonesia, Sihar Sitorus. Belinda sendiri bukan orang baru di sepak bola.
Sudah cukup lama wanita lulusan Universitas Padjadjaran (Unpad) ini berkecimpung di dunia sepak bola. Pada 2014 Belinda tercatat menjadi Direktur Operasional Boca Junior Indonesia.
Menjabat sebagai manajer di Dender EH pun bukan perkara baru bagi Belinda. Saat Liga Primer Indonesia (LPI) bergulir, Belinda mengemban tugas sebagai marketing manajer.
Menjadi sosok penting di klub Eropa dan berstatus sebagai perempuan Indonesia tentu menjadi tantangan tersendiri bagi Belinda.
Saat pandemi Covid-19 melanda, Belinda yang diangkat menjadi Direktur utama sejak 2018 mengaku harus bekerja ekstra keras demi menjaga stabilitas klub.
"Secara emosional, saya jelas mengatakan bahwa klub ini harus menjadi klub profesional,” ungkap Belinda beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Pegang Mayoritas Saham Oxford United! Ada Erick Thohir dan Anindya Bakrie
Pelan namun pasti, Belinda coba mengubah klub ini yang berstatus amatir menjadi profesional. Langkah Belinda pun tak tergesa-gesa. Ia mengambil langkah matang dan terukur.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
-
Bawa DNA Eropa, Honda Stylo Kalah Murah: Kenalan dengan Motor Retro Kekinian Victoria Seventies 150i
-
3 Pemain Timnas Indonesia yang Berpotensi Main di Kompetisi Eropa pada Musim Depan
-
In Memoriam Paus Fransiskus: Membawa Agama yang Ekologis dan Penuh Kasih
-
Deretan Klub Ternama Eropa yang Pernah Tur ke Indonesia, AS Roma Jadi Tim Terakhir
Tag
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Memutuskan Pindah Homebase Musim Depan, Dua Tim Promosi Angkat Kaki
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan: Pilihan untuk Keluarga Baru, Lengkap Perkiraan Pajak
Pilihan
-
Le Minerale Terafiliasi Israel?
-
7 Rekomendasi Aplikasi Nonton Anime Terbaik April 2025, Lengkap Semua Series
-
Langkah Kecil Bandung: Mengguncang Dunia dan Membangun Solidaritas Global
-
Sri Mulyani Ungkap Peluang Danantara Kelola Dana Bank Dunia
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik April 2025
Terkini
-
Jangkau 88% Wilayah Indonesia, 1,2 Juta AgenBRILink Layani Keuangan Hingga ke Pelosok Negeri
-
Terjebak Kobaran Api! Ibu dan Anak di Jatiasih Tewas, Saksi Dengar Suara Ini
-
Dari CS ke Pahlawan UMKM, Kisah Inspiratif Mantri BRI Berdayakan Pengrajin Gerabah di Lombok
-
BRI Berdayakan 14,4 Juta Pengusaha Wanita, Bukti Komitmen Hadirkan Kesetaraan Gender
-
Masih Misteri! Bau di Bekasi Bukan Berasal dari Kebocoran Gas