SuaraBekaci.id - Golkar Jabar Bakal Beri Sanksi Tajudin Tabri Meski Sudah Berdamai dengan Sopir TrukKasus Wakil Ketua DPRD Kota Depok Tajudin Tabri dengan sopir truk nampaknya masih berlanjut, meski keduanya telah melakukan perdamaian.
Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat Ace Hasan Syadzily mengatakan, bahwa pihaknya akan memberikan sanksi kepada Tajudin Tabri terkait video viral aksi yang dilakukannya tersebut.
Ace menilai, sanksi yang diberikan berasal dari internal partai, meski politisi Partai Golkar itu sudah berdamai dengan sopir truk yang melaporkan dirinya ke polisi.
“Ya, pasti kami akan memberikan sanksi terhadap yang bersangkutan karena apa yang dilakukannya telah menyalahi aturan yang berlaku,” kata Ace kepada wartawan di Bandung, Selasa (27/9/2022).
Dia mengaku masih menunggu laporan dari DPD Golkar Kota Depok mengenai tindakan Tajudin. Ace juga mendorong supaya Tajudin bisa diberikan sanksi oleh Majelis Kehormatan DPRD Kota Depok.
“Dan kami nanti akan dorong supaya diselesaikan melalui mekanisme majelis kehormatan dewan di Kota Depok. Sehingga nanti akan ada sanksi-sanksi kepada yang bersangkutan,” tuturnya.
Sekadar informasi, Pimpinan DPRD Depok Tajudin Tabri jadi sorotan publik usai diduga menginjak sopir truk bernama Ahmad Misbah (24). Kasus ini dilaporkan ke polisi.
Kasus ini kini berakhir. Misbah dan Tajudin resmi berdamai berdamai dan laporan ke polisi pun dicabut.
“Tanggapannya, sudah saya cabut (laporan polisi). Intinya sudah, itu saja. Sudah saya cabut, damai,” kata Misbah di Polres Metro Depok, Senin (26/9/2022).
Baca Juga: Berakhir Damai, Polisi Hentikan Kasus Viral Anggota Dewan vs Sopir Truk
Tag
Berita Terkait
-
Berakhir Damai, Polisi Hentikan Kasus Viral Anggota Dewan vs Sopir Truk
-
Disebut Tidak Profesional, Ipda Arsyad Dijatuhi Sanksi Demosi Tiga Tahun
-
Bahagia Itu Sederhana! 3 Pekerja Ini Senang Banget Naik Pohon yang Diangkut Truk
-
Pemprov DKI Hapuskan Sanksi Administrasi Pajak Daerah
-
Laporan Dugaan Penganiayaan Berakhir Damai, Sangsi Partai Masih Menanti Wakil Ketua DPRD Depok
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar