SuaraBekaci.id - Wakil Presiden (Wapres) Ma'aruf Amin mengaku bahwa ia sebenarnya tidak memiliki niat untuk menjadi pejabat tinggi negara seperti tugasnya yang diemban saat ini.
Ma'aruf Amin menyebut bahwa sebenarnya dirinya hanya ingin menjadi ulama. Pengakuan itu disampaikan oleh Ma'aruf Amin saat saat peresmian Masjid Raya Baiturrahman dan Gedung MUI Jawa Tengah Sahal Mahfudh beberapa waktu lalu.
Wapres pun mengaku bahwa ia hanya ingin mengikuti jejak KH Sahal Mahfudh, Rais Aam Syuriah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) yang juga Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) periode 2000-2014.
Dikatakan oleh Ma'aruf Amin, keputusannya untuk terjun ke dunia politik dan menjadi wapres didasari permintaan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Ma'ruf Amin menyebut bahwa Jokowi yang memintanya langsung untuk menjadi pendampingnya di Pemilu 2019.
"Saya mengikuti jejak beliau. Jadi, beliau Rais Aam, merangkap Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan saya mengikuti beliau sebagai Rais Aam dan juga Ketua Umum MUI," ucapnya mengutip dari Wartaekonomi--jaringan Suara.com
"Tapi saya disuruh belok sama Pak Jokowi menjadi Wakil Presiden Republik Indonesia," ungkap Ma'ruf Amin.
Ma'ruf Amin berkecimpung dalam kegiatan organisasi kemasyarakatan sejak 1964.
Saat dipilih menjadi calon wakil presiden Jokowi, Ma'ruf Amin tengah memegang dua jabatan penting, yakni Ketua Umum MUI periode 2015-2020 dan Rais Aam PBNU 2015-2020.
Baca Juga: Tiga Hal Ganjil yang Muncul dalam Poster Kartun Hari Tani di Instagram Jokowi
Tag
Berita Terkait
-
Analis: Kunjungan Prabowo ke Para Kiai Bentuk Strategi Menjaga Basis Suara Umat Islam
-
Tiga Hal Ganjil yang Muncul dalam Poster Kartun Hari Tani di Instagram Jokowi
-
Unggahan Akun IG Jokowi Disorot Publik karena Kocak: Ada Kucing Oyen Berenang hingga Nonton Video Rehan Baik
-
Fakta Menarik Bekas Mobil Pribadi Presiden Jokowi Dilelang di Solo Great Sale: Orisinil, Dijual Pas Jadi Gubernur DKI
-
Bekas Mobil Pribadi Presiden Jokowi Dilelang di Solo Great Sale, Uangnya untuk Bangun Tempat Ibadah, Anda Berminat?
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan