SuaraBekaci.id - Jalan Inspeksi Kalimalang Kabupaten Bekasi yang membentang sepanjang 40 kilometer menjadi salah satu titik rawan aksi kriminalitas. Dalam rentang 2x24 jam, terjadi aksi begal di jalan Inspeksi Kalimalang Kabupaten Bekasi.
Aksi begal pertama terjadi pada Kamis 22 September 2022 dinihari WIB. Aksi begal itu terjadi daerah Inspeksi Kalimalang, Wangunharja, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi.
Dalam video CCTV yang beredar seperti dikutip dari akun Bekasi24jam--jaringan Suara.com, korban saat pulang kerja dipepet oleh 4 pelaku begal yang menggunakan 2 sepeda motor.
"Korban sempet dibacok cuma kena jaket engga nyampe luka ke tubuh," tulis caption pada video CCTV yang beredar tersebut.
Motor korban berhasil dibawa oleh para pelaku begal. Aksi begal tak berhenti di situ.
Sehari setelahnya pada Jumat (23/9) aksi begal kembali terjadi di Jalan Inspeksi Kalimalang, Wangunharja, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi.
Aksi ini terjadi sekitar pukul 02:42 WIB dan terjadi di TKP begal pertama. Menurut korban, saat pulang kerja dan melintas di kawasan tersebut, ia dipepet dua orang tak dikenal ingin mengambil paksa kunci motor sambil mengacungkan senjata tajam
"Dia sudah mepet dan mau ambil paksa kunci motor dan mengacungkan senjata tajam. Tapi saya langsung puter balik arah"
Aksi kedua ini, para pelaku begal tak berhasil membawa motor ataupun barang berharga milik korban.
Sementara itu, setelah dua kali aksi begal dengan rentang waktu berdekatan, Polresto Bekasi pada Sabtu (24/9) dinihari tadi melakukan pengecekan TKP pembegalan di Jalan Inspeksi Kalimalang.
Namun tindakan kepolisian untuk melakukan pengecekan TKP ini malah mendapat nyinyiran dari netizen.
"Begalnya udah baca berita, udah tau beritanya, ngumpet dah," tulis salah satu netizen.
"cek doang. tapi begal masih dmn2," sambung akun lainnya.
Tag
Berita Terkait
-
Cemen! 3 ABG Pelaku Ciut Nyali, Gagal Begal Kakek-kakek usai Bawa Tombak
-
Bawa Sajam Tapi Katrok, 3 ABG Pelaku Begal Langsung Ciut Diladeni Kakek-kakek Bawa Tombak
-
Waspada Mahasiswi, Heboh Begal Payudara Beraksi di Jalanan Palembang
-
Dikira Cupu Ternyata Suhu, Kakek Korban Begal Keluarkan Tombak, Pemuda Bawa Sajam Langsung Ciut
-
Aksi Begal Payudara di Beji Depok, Pelaku Lancarkan Aksinya Ketika Berada di Tikungan Jalan
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam