SuaraBekaci.id - Penyanyi Gisella Anastasia menyita perhatian warganet dengan unggahan terbarunya di akun Instagram pribadi @gisel_la.
Pada foto yang diunggahnya beberapa jam lalu itu, Gisel tampak mandi keringat saat melakukan jogging di Stadion GBK.
Outfit Gisel saat melakukan joging di GBK juga terlihat sederhana. Tampak Gisel tampil memikat dibalut kaus tanpa lengan putih.
Untuk bawahanya, mama Gempi itu menggunakan celana orange dan sepatu olahraga dengan warna sama.
"Akhirnya mulai juga belajar lari," tulis Gisel di caption fotonya tersebut.
Gisel pun mengakui bahwa ia dari dulu sebenarnya senang dengan olahraga lari. Namun kata Gisel, ia tak pernah tahu bagaimana cara lari yang benar.
"Daridulu selalu suka karna konon katanya banyak bakarin kalori, tapi kaki selalu sakit krn ga pernah cari tau gimana cara lari yg benar," tulis Gisel.
Gisel pun saat melakuan joging di GBK ini dibantu oleh seorang pelatih. Kehadiran pelatih ini membuat Gisel mendapatkan banyak ilmu saat melakukan joging di GBK.
"Dibantuin coach @chaidirakbar sm temen temen lain jg, semoga kali ini bisa bener2 telaten cari ilmunya yaa,"
Baca Juga: Beredar Video Kedekatan Gisella Anastasia dan Wijaya Saputra, Netizen Bingung: Bolak-balik
"semoga ga cmn ngeliatin temen2 yg suka lari jauh2, tp bisa ikutan jg abis ini," tambahnya.
Dalam sejumlah foto yang diunggahnya itu, Gisel tampak berpeluh keringat saat melakukan jogging di GBK.
Meski begitu, tampak lemparan senyum yang diberikan Gisel saat ia melakukan jogging. Unggahan ini pun membuat publik heboh dan banyak memberikan komentar.
"gas jangan kasi kendor," tulis akun Dita Anggraeni Yuwono alias Mey Chan.
Berita Terkait
-
Beredar Video Kedekatan Gisella Anastasia dan Wijaya Saputra, Netizen Bingung: Bolak-balik
-
Gisella Anastasia Tertangkap Basah Berduaaan dengan Wijin, Netizen: Bolak-balik Mulu Dia!
-
Unggah Potret Bersandingan, Gading Marten dan Gisella Anastasia Didoakan Rujuk
-
Gisella Anastasia Bocorkan Rahasia Ciptakan Lingkungan Kerja yang Nyaman
-
Tak Cuma Pakai Skincare, Gisella Anastasia Lakukan Ini Biar Awet Muda
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Resmi Bercerai
-
Kritik Pedas PDIP: Mengapa KPK Kejar Rieke Diah, Tapi Kasus Rp2,7 Triliun 'SP3'
-
BRI Visa Infinite Perkuat Layanan Nasabah Prioritas dan Private dengan Beragam Premium Benefits
-
Projo Setuju Gubernur Dipilih DPRD, Siapa Diuntungkan?
-
7 Fakta Keji Pasutri Juragan Nasi Kuning Paksa Karyawan Berhubungan Badan