SuaraBekaci.id - Seorang pedagang nasi goreng di kawasan Lodan Raya, Ancol, Pademangan, Jakarta Utara menemukan tas jinjing yang terbungkus handuk pada Senin (12/9/2022) petang.
Ketika dibuka, tas jinjing itu ternyata berisi bayi berjenis kelamin perempuan diperkirakan baru berusia dua hari.
"Ya betul, kemudian ditolong oleh Bidan Nabella dan kebetulan kondisi si bayi demam," kata Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Utara Lysbeth Regina Pandjaitan saat dikonfirmasi di Jakarta, Selasa (13/9/2022).
Ia menjelaskan, pertolongan diberikan kepada bayi malang tersebut, setelah mendapat laporan dari warga setempat.
Bayi tersebut, ditemukan seorang pedagang nasi goreng berinisial S dan saat ditemukan bayi berada dalam tas jinjing terbungkus handuk, saat hendak membuka warung tendanya.
Karena menduga bayi tersebut telah dibuang, S pun langsung melaporkan kejadian tersebut kepada Ketua RT setempat hingga tembus ke pihak yang berwajib.
Setelah itu, pihak Puskesmas Kecamatan Pademangan mendatangi lokasi kejadian bersama aparat kepolisian setempat dan petugas Suku Dinas Sosial Jakarta Utara.
Bidan Nabella lalu memeriksa kondisi kesehatan bayi malang tersebut yang terlihat masih bergerak dan sang bayi sempat menggigil karena demam saat ditemukan.
Untuk penanganan lebih lanjut, bayi tersebut dibawa ke Puskesmas Kecamatan Pademangan.
Baca Juga: Tepat dan Aman, Cara Atasi Pilek pada Bayi dan Anak
Pihak kepolisian masih menyelidiki kasus pembuangan bayi di Ancol, Pademangan, Jakarta Utara itu. [Antara]
Berita Terkait
-
Kronologi 2 Lelaki Janjian Masturbasi Bersama di TransJakarta, Dikira Bocoran AC
-
Biarlah Bodoh ini Abadi
-
Banjir Putus Akses ke Tanjung Priok, Polisi Izinkan dan Kawal Pemotor Masuk Tol
-
Hujan Deras Rendam Jakarta Utara, 4 RT dan 18 Ruas Jalan Terendam Banjir
-
Antisipasi Banjir Rob hingga 20 Januari, Ancol Siagakan 68 Pompa Air
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi