SuaraBekaci.id - Seorang pedagang nasi goreng di kawasan Lodan Raya, Ancol, Pademangan, Jakarta Utara menemukan tas jinjing yang terbungkus handuk pada Senin (12/9/2022) petang.
Ketika dibuka, tas jinjing itu ternyata berisi bayi berjenis kelamin perempuan diperkirakan baru berusia dua hari.
"Ya betul, kemudian ditolong oleh Bidan Nabella dan kebetulan kondisi si bayi demam," kata Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Utara Lysbeth Regina Pandjaitan saat dikonfirmasi di Jakarta, Selasa (13/9/2022).
Ia menjelaskan, pertolongan diberikan kepada bayi malang tersebut, setelah mendapat laporan dari warga setempat.
Baca Juga: Tepat dan Aman, Cara Atasi Pilek pada Bayi dan Anak
Bayi tersebut, ditemukan seorang pedagang nasi goreng berinisial S dan saat ditemukan bayi berada dalam tas jinjing terbungkus handuk, saat hendak membuka warung tendanya.
Karena menduga bayi tersebut telah dibuang, S pun langsung melaporkan kejadian tersebut kepada Ketua RT setempat hingga tembus ke pihak yang berwajib.
Setelah itu, pihak Puskesmas Kecamatan Pademangan mendatangi lokasi kejadian bersama aparat kepolisian setempat dan petugas Suku Dinas Sosial Jakarta Utara.
Bidan Nabella lalu memeriksa kondisi kesehatan bayi malang tersebut yang terlihat masih bergerak dan sang bayi sempat menggigil karena demam saat ditemukan.
Untuk penanganan lebih lanjut, bayi tersebut dibawa ke Puskesmas Kecamatan Pademangan.
Baca Juga: Sumsel Sepekan: Ibu di Sumsel Beri Nama Anak Perdy Sambo Dan 4 Berita Menarik Lainnya
Pihak kepolisian masih menyelidiki kasus pembuangan bayi di Ancol, Pademangan, Jakarta Utara itu. [Antara]
Berita Terkait
-
Liburan Seru di Ancol Saat Nataru: Ini Rekomendasinya!
-
Hanya 19 Hari! Warga Jakarta Utara 'Sulap' Jembatan Kayu Jadi Besi dari Uang Patungan
-
Gak Pakai Duit Negara, Ini Dia Jembatan IJo yang Dibangun dari Hasil Patungan Warga
-
Penyebab Dan Gejala Cacar Air yang Kerap Menjangkiti Anak-anak Dan Dewasa Belum Tervaksin
-
Kronologi Kebakaran Gedung Kopegmar Jakarta Utara, 80 Damkar Dikerahkan
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Orangtua Harus Tahu, Begini Cara Mengawasi Navigasi Digital Remaja di Tiktok
-
Ini Alasan Kejari Perpanjang Masa Penahanan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bekasi
-
Menuju Ekonomi Hijau, Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan BRI Capai Rp764,8 Triliun
-
Kecelakaan Maut di Bekasi, Ibu dan Anak Tewas Mengenaskan
-
Ketua RT Ungkap Kondisi Satu Keluarga di Bekasi yang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang