SuaraBekaci.id - Viral sebuah video yang memperlihatkan seorang emak-emak dengan menggunakan hijab warna hijau meminta massa mahasiswa yang demo kenaikan bahan bakar minyak (BBM) untuk membuka jalan dan membubarkan diri.
Dalam video itu memperlihatkan seorang emak-emak beradu debat dengan salah satu mahasiswa agar aksi mereka dihentikan dan membuka jalan yang ditutup.
Video ini viral dan diunggah sejumlah akun media sosial Instagram. Dari caption pada video yang diunggah akuan @daenginfo, disebutkan bahwa kejadian ini berlangsung di depan Universitas Makassar, Jalan Perintis Kemerdekaan.
"Seorang ibu-ibu yg meminta jalan dibuka berdebat dengan mahasiswa Unhas yang menutup full jalan Perintis depan pintu 1 Unhas sore/petang ini," tulis caption pada video tersebut.
Menurut keterangan di akun Instagram tersebut disebutkan bahwa demo mahasiswa di Unhas telah bubar pada pukul 18:00 Wita.
Dalam video, si emak-emak ini terlihat cukup emosi saat meminta para mahasiswa untuk membuka jalan perintis. Ia bahkan mengatakan bahwa tugas mahasiswa itu belajar.
Namun permintaan tersebut tidak dituruti oleh para mahasiswa. Salah satu mahasiswa juga menjelaskan kepada masyarakat soal aksi mereka ini.
Tak mau debat dengan emak-emak itu semakin melebar. Para mahasiwa ini memilih untuk tak meladeni emak-emak tersebut.
Bahkan dalam video, para mahasiswa ini memilih untuk membelakangi emak-emak yang terus meminta agar jalan dibuka oleh para mahasiswa.
Baca Juga: Emak-emak pun Ikut Aksi Tolak Kenaikan Harga BBM di Banyumas, Bawa Sapu dan Peralatan Rumah Tangga
Video ini pun membuat publik ramai memberikan komentar. Ada yang mendukung aksi emak-emak ini karena menganggap aksi mahasiswa merugikan masyarakat umum lainnya.
Namun banyak juga yang menyebut aksi emak-emak ini tidak perlu diindahkan oleh para pendemo. Sejumlah netizen bahkan menyebut emak-emak itu sebagai buzer, intel dan kritik lainnya.
Tag
Berita Terkait
-
Viral Pria Bersarung Pamer Alat Vital dan Masturbasi Depan Siswi SMP di Jaksel, Polisi Cari Pelaku
-
Viral Pria Pelontos Terekam Lempar Api di SPBU Cirebon hingga Picu Kebakaran, Berjalan Santai Setelahnya
-
Viral Video Wahana Jatuh dari Ketinggian 50 Kaki, Warganet : Niat Healing Malah Terbanting
-
Video Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cilegon Menandatangani Penolakan Pembangunan Gereja Viral
-
Viral Video Ibu Muda Siksa hingga Injak-injak Tubuh Balita Gegara Tak Dinafkahi Suami, Netizen Murka: Tolol Sekali!
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi